Lirik Lagu Go – Kanda Brother : Cerita Tentang Fuji

Lirik Lagu Go - Kanda Brother : Cerita Tentang Fuji
instagram/kandabrothers
0 Komentar

sumedangekspres – Berikut lirik lagu Go yang dipopulerkan oleh Kanda Brother, Cerita Tentang Fuji (A Story About Fuji).

Dikutip dari Youtube Kanda Brother, Emosi dalam lagu ini ditangkap dari sebuah kejadian 14 tahun lalu saat Dimasz Joey (pencipta lagu sekaligus creative director Kanda Brothers) berada dalam perjalanan dari rumah sakit menuju rumah duka di dalam ambulan bersama jenazah ibunya.

Saat itu dia merasa sangat tidak siap, tidak ikhlas, tidak kuat, penuh amarah, sedih, hancur berantakan dan tersesat entah mau berjalan mengarah ke mana. Tepat di waktu itu, dunianya berubah 180 derajat.

Baca Juga:Lirik dan Chord Gitar Lagu Go – Kanda Brother : Cerita Tentang FujiMenko Airlangga: Pemanfaatan Teknologi Digital dalam Ekosistem Pasar Tradisional Guna Meningkatkan Daya Saing dan Jangkauan yang Lebih Luas

Apa yang dirasakan Joey ternyata juga terjadi pada banyak orang. Salah satunya Fuji, yang belum lama ini kehilangan dua orang kakaknya sekaligus (Bibi Andriansyah & Vanessa Angel) dalam sebuah tragedi kecelakaan mobil.

Sebuah musibah yang sangat mengharukan dan membuat satu Indonesia berduka, terlebih musibah tersebut terjadi tepat pada hari ulang tahunnya. Belum lagi dia harus menghadapi kenyataan bahwa Gala (anak dari Bibi dan Vanesssa) harus melanjutkan hidup tanpa kedua orang tuanya.

Kesamaan itulah yang akhirnya membuat Fuji setuju untuk menjadikan project kolaborasi ini sebagai media komunikasi kepada publik tentang perasaan yang mungkin tidak ia perlihatkan di media sosial. Di balik sosoknya yang terlihat baik-baik saja, ada jiwa yang begitu hancur dan merintih kesakitan.

Sampai artikel ini ditulis video lagu Go yang diposting di Youtube menduduki Trending ke-5 dengan jumlah tayang 3,5 juta lebih.

Lirik Lagu Kanda Brothers – Go

C F C

Saat nadimu pergi

C Am C C

Malam mendingin dan sepi

C F C

Perih pedih merintih

C Am C C

Coba mengerti sendiri

Am C F

Nyalanya mati, matikan hati

Am C F Fm

Aku melangkah, tanpa mengarah

C

But you can go

F C Am C C

Ooo ooo ooo

C

You can go

F C Am C C

Ooo ooo ooo

0 Komentar