sumedangekspres – Menu sahur di bulan ramadhan menjadi hal yang penting karena akan menjadi tenaga kita untuk sahur seharian. Selain harus bergizi, makanan juga harus praktis dan mudah dibuat, seperti perkedel kentang goreng.
Dalam persiapan pembuatannya, adonan perkedel kentang tersebut bisa disiapkan dahulu di malam hari setelah berbuka, lalu dapat langsung digoreng saat waktu sahur tiba.
Dilansir dari kompas.com , ini dia resep menu sahur perkedel kentang goreng dari “100 Resep Keluarga Nusantara Hits di Instagram ala Dapur Susie” (2020) oleh Susie Agung terbitan PT Gramedia Pustaka Utama :
Bahan-bahan :
500 gram kentang
1 batang daun bawang, iris halus
1 batang seledri, iris halus
2 sdm bawang merah digoreng
Garam serta kaldu bubuk secukupnya saja
1 butir telur, kocok lepas
Bumbu halus
4 siung bawang putih, digoreng kering
1 sdt merica butir