Berbeda dengan Minggu (29/5) sore kemarin, area pencarian berada di antara pintu air Schwellen maetelli dan Engehalde dengan menggunakan perahu. Sementara berita terakhir menyebutkan, area pencarian mulai mengerucut pada lokasi yang dinilai paling potensial yakni di wilayah Marzili.
Operasi pencarian menggunakan perahu pencari dengan rute secara zig-zag. Dalam keterangannya, Polisi Maritim mengatakan, dalam satu perahu diisi oleh tiga orang, yang terdiri dari satu orang bertugas sebagai pengemudi perahu, dan dua orang lainnya menggunakan teropong yang bisa melihat ke kedalaman air.
Melansir dari laman resmi KBRI Bern kemlu.go.id/bern, tim SAR terus mencari keberadaan Eril di Sungai Aaree pada hari keempat. Pencarian dimulai di pagi hari pukul 09.00 waktu setempat, yang dipimpin langsung oleh Kepala Polisi Maritim Bern. (bbs)