Alun-alun, Jadi Tujuan Wisata Sumedang

Alun-alun, Jadi Tujuan Wisata Sumedang
Beberapa warga bermain saat berada di Alun-alun Sumedang (NET ILLUSTRASI)
0 Komentar

 

Lambang Lingga diciptakan oleh R. Maharmartanagara, yang kemudian diresmikan sebagai lambang dari Kabupaten Sumedang pada tahun 1959. Jadi Alun-alun Sumedang bukan hanya tempat seru-seruan saja, melainkan kental akan adat serta sejarah juga.

Alun-alun Sumedang bersejarah dikelilingi oleh beberapa bangunan bersejarah, dan masih berdiri tegak hingga saat ini. Diantaranya, Monumen Lingga, Museum Prabu Geusan Ulun, Gedung Bangkok atau Gedung Negara, Masjid Agung Sumedang aerta ada pula Gedung MPP atau Mall Pelayanan Publik.

Sementara itu, fasilitas yang ada di sekitar Alun-alun Sumedang diantaranya area parkir kendaraan,

Baca Juga:KPU Sumedang Geber Seleksi PPKPenebangan Pohon Harus Berkoordinasi

warung-warung makanan dan minuman, wahana permainan, masjid, jogging track serta pojok baca.

Alun-Alun Yang Kekinian

Saat ini Pemerintah Jawa Barat sedang gencar-gencarnya melakukan revitalisasi Alun-alun yang ada di sekitar Jawa Barat. Salah satunya ialah Alun-alun Sumedang ini.

Dimana desain dari Alun-alun Sumedang tersebut dibuat oleh Kang Emil sendiri, notabene Gubernur Jawa Barat tersebut merupakan seorang arsitek.

Uniknya, dari Alun-alun Sumedang ialah tidak adanya pagar pembatas yang mengelilingi kawasan Alun-alun. Sehingga, terlihat luas dan juga lebih bersahabat. (red)

0 Komentar