Mengenal Rasa Empati, Apa itu Empati dan Bagimana Ciri-cirinya.

Empati
(Istimewa/Pinterest/Ilsutrasiberempati/)
0 Komentar

Sumedangekspres – Rasa Empati  Istilah empati sering sekali kita dengar dalam kehidupan sehari-hari, lantas apa sebenarnya empati dan bagimanakah ciri-cirinya?

Secara batiniah manusia sudah memiliki rasa empati yang sudah ditunjukan dengan tanda-tanda empati sejak masa anak-anak. Rasa empati ini akan semakin berkembang selama masa remaja sampai dewasa. Namun, tingkat empati pada setiap orang bisa berbeda.

Apa itu Empati?

Empati adalah suatu kemampuan seseorang untuk memahami apa yang dirasakan orang lain, melihat sesuatu dari sudut pandang orang lain, dan juga membayangkan diri sendiri berada di posisi orang tersebut. Empati memainkan peran penting dalam membangun dan menjaga hubungan antara sesama manusia.

Baca Juga:Menurut Ramalan Shio, Ini 4 Shio Terkaya Bergelimang Harta Tahun 2023Simak, Manfaat Jus Jambu Biji Untuk Ibu Hamil Yang Penuh Nutrisi

Perbedaan tingkat empati pada seseorang sangat berbeda beda karena dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, mulai dari lingkungan sosial di masa kecil atau sekarang, cara pandang terhadap sesuatu hal, pola asuh orang tua, pengalaman masa lalu, hingga berbagai harapan yang dimiliki.

Nah selanjutnya adalah ciri-ciri dari seseorang yang memiliki  empati tinggi, yuk simak!

Ciri-Ciri Orang Berempati Tinggi
Ada beberapa ciri yang bisa dilihat pada diri orang yang memiliki tingkat empati tinggi, yaitu:

  • Memiliki rasa peduli yang tinggi terhadap orang lain
  • Merupakan pendengar yang baik
  • Memahami perasaan orang lain dengan baik
  • Sering menjadi tempat curhat orang lain
  • Sering memikirkan perasaan orang lain
  • Sering diminta menjadi penasihat bagi masalah orang lain
  • Sering merasa terbebani oleh peristiwa-peristiwa tragis
  • Selalu mencoba membantu orang lain yang kesusahan
  • Mudah mengetahui ketika seseorang berkata tidak jujur
  • Terkadang merasa lelah atau kewalahan ketika berada dalam situasi sosial

Beragam Manfaat Empati

Memiliki rasa empati yang tinggi membawa banyak manfaat, tidak hanya bagi diri sendiri, tapi juga bagi orang lain.

Berikut ini adalah beberapa manfaat empati:

1. Membangun hubungan sosial
Rasa empati yang kebanyakan dimiliki oleh individu dengan kepribadian ambivert ini dibutuhkan untuk membangun hubungan sosial dengan orang lain. Dengan berempati, nantinya anda  akan mampu memahami apa yang dipikirkan dan dirasakan oleh orang lain.

0 Komentar