sumedangekspres – Alun-Alun Sumedang Aktivitas Liburan memang sudah menjadi salah satu kebutuhan masyarakat. Baik hanya sekedar untuk mencari udara segar bahkan mencari berbagai aktivitas untuk melepas penat.
Alun-alun Kota Sumedang memang menjadi salah satu tempat yang cocok untuk dijadikan tempat nongkrong dan berekreasi.
Alun Alun Sumedang ini menjadi salah satu tempat wisata yang berada di Jl. Prabu Geusan Ulun, Sumedang Selatan, Regol Wetan, Sumedang Selatan, Regol Wetan, Sumedang Sel., Kabupaten Sumedang, Jawa Barat 45311, Indonesia.
Baca Juga:Imbas Pembangunan Jalan Tol Cisumdawu Terhadap Pelaku UMKM di Sekitaran Cadas PangeranAsal-Usul Angkringan Retjeh, Buah Hasil Sang Pengusaha Muda Asal Sumedang
Obyek Wisata Alun Alun Sumedang di Sumedang Jawa Barat adalah tempat wisata yang ramai dengan wisatawan pada hari biasa maupun hari liburan. Tempat ini sangat indah dan bisa memberikan sensasi yang berbeda dengan aktivitas kita sehari hari.
Selain menghemat biaya, dari segi tempat pun nyaman dan fasilitas lengkap didukung dengan area yang cukup luas.
Semenjak memiliki wajah baru yang diresmikan pada bulan Maret 2020 lalu, alun-alun kota Sumedang menambah daya tarik yang cukup menarik bagi masyarakat sekitar.
Untuk kamu yang berencana akan berkunjung ke Alun-Alun Kota Sumedang, Berikut ini 5 aktivitas atau kegiatan yang menyenangkan untuk mengisi liburan kamu di akhir pekan.
Aktivitas pertama yang dapat kamu lakukan adalah bermain di taman Alun-alun Kota Sumedang. Tempat ini tidak pernah sepi oleh pengunjung, apalagi saat weekend tiba.
Taman yang luas dan memiliki berbagai tempat yang cocok untuk berekreasi baik bersama teman maupun keluarga. Tersedia taman untuk sekedar duduk bersantai ria, ada taman yang alami sejuk dikelilingi pohon, adapula taman yang terbuka, bahkan ditengah alun-alun kota Bandung terdapat monumen bersejarah peninggalan zaman belanda yang bernama monumen Lingga.
- Beribadah Di Mesjid Agung Sumedang