Rekomendasi Souvenir Tasikmalaya, Bagus Banget!

Rekomendasi souvenir Tasikmalaya, Bagus Banget!
Rekomendasi souvenir Tasikmalaya, Bagus Banget!(lazada.com)
0 Komentar

sumedangekspres– Rekomendasi souvenir Tasikmalaya , nah buat kamu yang sedang nyari souvenir Tasikmalaya, artikel ini membahas mengenai rekomendasi souvenir yang sangat cocok dipakai untuk kaum milenial atau untuk pencinta fashion unik.

Jika kamu sedang merencanakan untuk berpelesir ke daerah yang dekat saja dengan ibu kota, mungkin mengunjungi Tasikmalaya bisa dipertimbangkan. Apalagi di sana ada beragam tempat wisata hingga pilihan oleh-oleh khas Tasikmalaya yang menarik dan pastinya jangan sampai kamu lewatkan dari kerajinan dan suvenir yang wajib untuk kamu simak.

  1. Payung Geulis

    Payung Geulis jadi rekomendasi oleh-oleh selanjutnya yang ada di daftar Mamikos. Payung Geulis ini juga bisa dibilang sebagai salah satu ikon Tasikmalaya yang populer.

Payung geulis ini terbuat dari kertas, kain, dan bambu. Seiring perkembangan zaman dan teknologi, kini Payung Geulis tak lagi dipakai sebagai ‘payung’ pada umumnya namun hanya sebagai hiasan saja.

2. Kelom Geulis

Baca Juga:Oleh-Oleh Tasikmalaya, Rasa Dijamin Enak dan Bikin Ketagihan!Ciri Pasangan Yang Memiliki Ikatan Batin Kuat!

Kelom Geulis adalah sandal kayu yang cantik, setidaknya itulah makna dalam bahasa Indonesianya. Sandal Kayu khas Tasikmalaya ini masih dibuat secara manual oleh tangan dan menjadi salah satu kerajinan tangan yang populer.

Kelom geulis asal Tasikmalaya didominasi dengan hiasan ukiran motif bunga dan motif-motif cantik lainnya.

Saat ini, ada kelom untuk membuat motifnya sudah menggunakan cat air brush. Sejumlah inovasi dilakukan untuk membuat Kelom Geulis tetap disukai.

Kelom geulis ini terbuat dari kayu mahoni atau albasia yang cocok kamu pakai untuk pergi ke acara resmi seperti pesta atau acara formal lainnya.

3. Kerajinan Mendong

Kerajinan mendong merupakan sebuah kerajinan anyaman yang bahan dasarnya adalah tanaman mendong.

Berbagai kreasi dari kerajinan mendong yang dapat kamu bawa pulang saat pelesir ke Tasikmalaya antara lain sandal, pot tanaman, tas, keranjang, bingkai foto, tudung saji, hingga tempat tisu yang unik. Sentra kerajinan mendong yang terkenal berada di Kecamatan Purbaratu, Kabupaten Tasikmalaya. Harga dari kerajinan tangan ini juga cukup beragam bergantung bentuk dan tingkat kerumitannya sendiri.

4. Batik Tasik

Siapa bilang yang punya kerajinan batik hanya Solo, Cirebon atau Yogya saja? Di Tasikmalaya juga terdapat Batik memiliki kekhasannya sendiri.

0 Komentar