Kojie-San Skin Lightening soap yang bisa digunakan untuk tubuh maupun wajah ini memiliki dua jenis varian yakni Skin Lightening Soap yang cocok untuk yg memiliki kulit normal cenderung berminyak, sedangkan kojie.san Skin Lightening Soap with Hydromoist cocok untuk kulit nomal cenderung kering.
Kandungan bahan utama dalam kedua sabun itu adalah kojic acid, virgin coconut oil, vitamin C dan extract oat pada varian HydroMoist. Bar soap tersebut juga didukung teknologi Zero Pigment Light yang beraksi untuk permasalahan kulit seperti bintik hitam, tanda-tanda penuaan dini, bekas luka, melasma dan hiperpigmentasi agar warna kulit cerah dan merata. Kulit Cerah dengan Rangkaian Produk Kojie San Wajib Coba!
Untuk Kojie-San Skin Lightening Soap with HydroMoist dilengkapi dengan teknologi Hydromoist yang bekerja menghidrasi kulit dan mengunci kelembapan kulit dengan bahan utama Pentavitin dan Aura Firm. Kedua sabun beraroma jeruk ini pun dilengkapi dengan bahan virgin coconut oil dan tea tree oil sebagai antibakteri.
Baca Juga:Tebar Ramadan Berkah, Coca-Cola Europacific Partners Indonesia (CCEP Indonesia) Bagikan Ribuan Paket Lebaran untuk Warga Sekitar Pabrik di Jawa BaratKhasiat Alami Masker Daun Kelor Kulit Glowing
Saya telah mencoba menggunakan kedua sabun tersebut sekitar 14 hari secara bergantian. Area kulit seperti bagian leher dan siku tampak lebih cerah dibanding sebelumnya. Begitu juga dengan kulit wajah yang tampak satu tingkat lebih cerah dibanding sebelumnya.
Saat dipakai di wajah pun terasa nyaman, tidak memberikan efek kering dan kulit yang ketarik. Untuk menyempurnakan perawatan wajah, saya juga menggunakan kojie.san Skin Lightening Toner dan Face Cream with HydroMoist.
Kulit juga menjadi lebih lembut, menjaga skin barrier. Body lotion ini memiliki tekstur yang mudah menyerap ke kulit. Setelah pemakaian kulit langsung terasa lembap dan kelembapannya pun terjaga sampai lama.