sumedangekspres – Bagus : Satu Kursi Untuk Setiap Dapil.
Hari ke-12, DPD Partai Amanat Nasional (PAN) Kabupaten Sumedang baru menyerahkan berkas pencalonan para Bacalegnya, untuk menuju kursi DPRD Sumedang, Jumat (12/5).
Bukan tanpa alasan, lantaran menurut ketua DPP nya, Bagus Noorrochmat, bahwa penyerahan berkas ke KPU Sumedang itu, menyelaraska nomor urut dengan tanggal pendaftaran.
“Pendaftaran pada hari ini sesuai dengan nomor urut PAN yaitu 12 dan juga sesuai instruksi DPP PAN Pusat,” katanya di kantor KPU Sumedang, soal pencapaian target Satu Kursi Untuk Setiap Dapil.
Baca Juga:Sumedang Jadi Pionir Transaksi Non Tunai Tingkat Pemerintah Desa di Jawa BaratKue Balok Mang Mail, Klasik Tapi Nyentrik dan Kekinian
Seperti partai politik lainnya, DPP PAN juga menyodorkan 50 Bacaleg unggulannya, untuk ikut andil dalam perhelatan lima tahunan, pada Pemilu 2024 mendatang.
Bahkan dari komposisi ke 50 Bacalegnya itu, terdiri dari berbagai generasi. Yaitu dari Gen Z sebanyak 7 orang, Gen X sebanyak 24 orang, milenial 14 orang dan generasi baby boomers sekitar 5 orang.
“Seluruh generasi kami akomodir. Dengan komposisi itu,” ungkapnya.
Secara terang-terangan, Bagus sebut mewakafkan seluruh kadernya, untuk menjadi wakil rakyat yang amanah.
“Kami pastikan bila DPD PAN siap untuk menghadapi menghadapi Pemilu 2024 nanti,” tandasnya
Disinggung soal pencapaian target kursi, Bagus tidak muluk-muluk, dia menargetkan satu kursi pada setiap Dapilnya.
“Cukup satu dapil satu kursi DPRD, selebihnya adalah bonus dari Allah SWT,” pungkasnya. (red)