Selanjutnya menjadikan kegagalan sebagai proses belajar karena setiap kegagalan adalah bagian alami dari proses menuju kesuksesan. “Yang penting adalah bagaimana Anda merespons dan belajar dari kegagalan tersebut. Melihatnya sebagai pelajaran dan kesempatan untuk tumbuh akan membantu Anda mencapai kesuksesan di masa depan,” kata mantan wartawan di banyak media besar ini menegaskan.
Menurut Dr Aqua Dwipayana, definisi kesuksesan dapat berbeda bagi setiap individu. Yang penting adalah mengenal diri sendiri, menetapkan tujuan yang sesuai dengan nilai-nilai dan minat pribadi Anda, dan terus berusaha untuk mencapai potensi terbaik Anda.
Lebih jauh disampaikan oleh Dr Aqua Dwipayana bahwa dalam menjalani kehidupan hal yang harus dipegang teguh oleh mahasiswa adalah memiliki hati yang bersih, komunikasinya selalu baik, dan pikiran yang jernih. Jangan biarkan hati dikotori oleh “sampah” yang tidak berfaedah.
Baca Juga:FORKOWAS Memanfaatkan Momentum Iduladha Untuk Silaturrahmi dan Berbagi Dengan Sesama Awak MediaShalat Idul Adha Bersama Warga,BUPATI: Ibadah Kurban Merupakan Wasilah untuk Mencapai Ketakwaan Kepada Allah SWT
Menurut Dr Aqua Dwipayana, Allah Swt akan selalu memberikan jalan bagi manusia yang memiliki niat baik dan sabar. Namun jika rencana dan usaha yang telah dilakukan itu belum sesuai harapan maka jangan kecewa. Karena terkadang realita itu tidak sesuai dengan keinginan. Maka dari itu, jagalah hati tetap bersih.
*Tekad Diri yang Kuat*
Dr Aqua Dwipayana juga mendorong anak-anak muda untuk jangan pernah berkecil hati lahir dari orang tua yang tidak berstatus kalangan berada alias bukan orang kaya. Sebab, kunci untuk menggapai kesuksesan dalam kehidupan tidak bermula dari kaya atau tidaknya orangtua melainkan muncul dari tekad diri yang kuat serta motivasi dan kerja keras dari dalam diri sendiri.
“Kita semua tanpa kecuali memiliki kesempatan yang sama ketika kita memiliki pendidikan. Maka, kalau memang Anda mau mengubah nasib, lebih baik berusaha dan bekerja ketas untuk bisa mendapatkan pendidikan hingga di bangku kuliah,” demikian ditegaskan pembicara laris yang telah memotivasi lebih dari sejuta orang baik di Indonesia maupun di puluhan negara itu.
Kekayaan atau status sosial seseorang memang menjadi faktor-faktor tersebut dapat memberikan keuntungan tertentu. Akan tetapi, Dr Aqua menegaskan, kesuksesan sejati lebih berkaitan dengan sikap mental, keahlian, kerja keras, dan ketekunan seseorang.