Dr Aqua Dwipayana: Kunci Sukses Wartawan Peliput Perbankan, Gabungan Antara Kompetensi Jurnalistik, Pemahaman Industri, serta Kemampuan Membangun Relasi dan Jejaring

Dr Aqua Dwipayana: Kunci Sukses Wartawan Peliput Perbankan, Gabungan Antara Kompetensi Jurnalistik, Pemahaman Industri, serta Kemampuan Membangun Relasi dan Jejaring
Dr Aqua Dwipayana: Kunci Sukses Wartawan Peliput Perbankan, Gabungan Antara Kompetensi Jurnalistik, Pemahaman Industri, serta Kemampuan Membangun Relasi dan Jejaring
0 Komentar

“Mulai sekarang silakan secara konsisten dipraktikkan. Setelah itu rasakan hasilnya yang dahsyat dan luar biasa. Selama puluhan tahun saya telah membuktikannya sehingga ketagihan untuk terus melakukannya,” kata Dr Aqua Dwipayana sambil tersenyum.

Bekerja Maksimal
Bagi Bapak dari Alira Vania Putra Dwipayana dan Savero Karamiveta Dwipayana itu rezeki tidak semata-mata uang. Menurutnya materi adalah bagian terkecil dari rezeki dan jumlahnya relatif.

Kesehatan adalah rezeki yang utama baginya. Itu terutama makin terasa tiga tahun terakhir selama pandemi Covid-19. Banyak orang termasuk yang memiliki harta berlimpah, harus “menyerah” saat melawan penyakit ini. Ketika terpapar Covid-19 mereka tidak berdaya. “Hartanya yang banyak tidak mampu mengatasi masalah kesehatan. Sehingga mereka yang kesehatannya prima harus bersyukur karena mendapatkan rezeki yang luar biasa dari Tuhan,” terang Dr Aqua Dwipayana.

Baca Juga:Pakar Komunikasi Dr Aqua Dwipayana Kembali Sharing Komunikasi dan Motivasi di Lingkungan Perbankan, Terbaru Berbicara di Gedung Halo BCA SemarangMenyamakan Gelombang Forkopimda dengan Forkopimcam, Pj Bupati: Kalau Gelombang Sama, Apapun Programnya akan Akseleratif dan Sukses

Rezeki yang kedua, Staf Ahli Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat ini melanjutkan adalah memiliki banyak teman dan saudara di berbagai kota di dunia. Dengan punya sahabat di mana-mana melangkah ke mana saja enak karena bakal mendapat kemudahan.

Dr Aqua Dwipayana mencontohkan dirinya yang selama 18 tahun terakhir terus bergerak. Untuk penginapan, mobil, dan sopir sama sekali tidak ada masalah karena banyak yang membantu. Bahkan sering harus bersikap adil karena yang mengajukan tawaran menyiapkan fasilitas itu sampai tiga orang bahkan lebih.

Tidak hanya itu, karena temannya banyak dan di mana-mana, Dr Aqua Dwipayana bertubi-tubi menerima undangan Sharing Komunikasi dan Motivasi. Satu per satu berusaha dipenuhinya aga panitia yang mengundang tidak kecewa.

Rezeki yang ketiga adalah mendapatkan amanah dari banyak orang dan institusi. Seperti yang sekarang dialami para pegawai yang bekerja di media yang merupakan perusahaan sangat kredibel di dunia

Semua amanah itu menurut Dr Aqua Dwipayana nilainya mahal sekali. Tidak dapat digantikan oleh uang berapa pun juga. Untuk itu selalulah bekerja secara maksimal menghasilkan kinerja yang optimal.

Hubungan Erat sama Bank Indonesia
Dr Aqua Dwipayana melanjutkan bersyukurlah wartawan yang mendapat tugas meliput di Bank Indonesia termasuk di Perwakilan Sumatera Barat. Selain informasi masuk kategori A1 atau seksi, juga banyak aktivitas yang bisa ditulis.

0 Komentar