Apa yang dirasakan penderita OCD? Benarkah Aliando Syarief mengidap OCD?

Aliando Syarief mengidap OCD
Aliando Syarief mengidap OCD(pinterest)
0 Komentar

sumedangekspres– Aliando Syarief mengidap OCD, mungkin kamu awam atau sudah tau mengenai penyakit OCD?

salah satu artis Indonesia yang mempunyai penggemar banyak di Indonesia ternyata mengidap OCD.

Obsessive compulsive disorder atau OCD adalah salah satu jenis gangguan mental yang membuat penderitanya melakukan tindakan tertentu berulang kali. OCD ini sedikit berkaitan dengan gangguan cemas.

Baca Juga:Kasus cacar monyet di Jakarta bikin resah: Mengapa bisa ada penyakit cacar monyet?Tips mencari kerja sistem WFH: cara mudah dan cepat dapat uang!

Perilaku tersebut tidak dapat dikendalikan oleh penderitanya. Apabila tidak menghiraukannya, penderita OCD akan merasa takut dan cemas berlebih.

Oleh sebab itu, OCD adalah gangguan kesehatan mental yang dapat mempengaruhi kehidupan penderitanya secara signifikan.

Apa itu OCD (Obsessive Compulsive Disorder)?

Obsessive compulsive disorder atau yang biasa dikenal dengan sebutan OCD adalah masalah mental yang membuat pengidapnya melakukan suatu tindakan tertentu secara berulang-ulang.

Hal tersebut tidak dapat dikontrol secara langsung oleh penderita OCD.

Karena itulah, OCD adalah masalah kesehatan mental yang dapat mempengaruhi kehidupan penderitanya secara keseluruhan.

Contoh dari obsessive compulsive disorder ini adalah perilaku seseorang berupa mencuci tangannya berulang kali karena takut secara berlebihan terhadap kontaminasi bakteri.

Gejala OCD
Penderita obsessive compulsive disorder terkadang tidak menyadari bahwa tindakan atau perilakunya dilakukan secara berlebihan.

Umumnya, penderita akan merasakan gejala OCD pada dua aspek sekaligus, yaitu obsesi dan kompulsif.

Baca Juga:Jadwal tayang terbaru Film Panggonan Wingit: diangkat dari kisah nyata dengan pemeran utama Luna MayaSinopsis terlengkap film terbaru Panggonan Wingit!

Namun, hal ini tidak menutup kemungkinan penderita OCD hanya mengalami salah satu gejalanya saja.

Aliando Syarief sudah cukup lama mengidap penyakit gangguan mental Obsessive Compulsive Disorder (OCD).
Penyakit tersebut membuat Aliando sempat rehat dari dunia hiburan Indonesia.

Tak hanya itu, penyakit tersebut ternyata juga membuat Aliando jadi memiliki kebiasaan aneh.

Kebiasaan aneh Aliando tersebut yakni mengumpulkan sampah hingga menumpuk di kamar.

Bahkan, Aliando sampai tak mandi selama 3 bulan karena terlalu sibuk menumpuk sampah.

Aliando mengaku menyusun sampah-sampah tersebut hingga tertumpuk rapi dan menutupi tubuhnya.

Hal tersebut yang membuat Aliando tak bisa bergerak dan keluar dari kamar karena tubuhnya ikut tertumpuk bersama sampah.

Aliando mengaku bahwa kondisi kesehatan mentalnya belum sepenuhnya membaik meski tak seburuk sebelumnya.

0 Komentar