Cara alami menghilangkan panu di tubuh: Banyak tumbuhan yang bisa dijadikan obat!

Cara alami menghilangkan panu di tubuh
Cara alami menghilangkan panu di tubuh(pinterest)
0 Komentar

7. Cuka apel
Cuka apel terbukti efektif mengobati berbagai kondisi kulit berkat kandungan antibakteri dan antijamur di dalamnya. Cuka ini dimanfaatkan untuk mengendalikan dan mencegah pertumbuhan jamur, termasuk jamur penyebab panu.

Untuk memperoleh manfaat cuka apel sebagai obat panu alami, campurkan 1 sendok makan cuka apel ke dalam segelas air lalu minum sehari sekali. Cuka apel juga bisa dioleskan ke kulit setelah dicampurkan dengan minyak pengencer seperti minyak kelapa.

8. Madu
Madu mengandung zat yang bersifat antijamur, antibakteri, dan antioksidan. Berkat berbagai efek ini, madu bisa digunakan sebagai obat panu alami. Caranya adalah dengan mengoleskannya ke kulit yang berpanu sebanyak 2-3 kali sehari.

Baca Juga:Cara mudah pembayaran PPG Prajabatan Gelombang 3 tahun 2023Manhwa Booming Not Your Typical Reincarnation Story bahasa Indonesia Bikin Kamu Penasaran

Selain mengatasi panu, madu juga bisa digunakan sebagai bahan alami untuk mengatasi jerawat, melembapkan kulit, dan mengurangi keriput.

9. Jahe
Jahe mengandung zat gingerol yang memiliki efek antiradang, antibakteri, dan antijamur. Berkat kandungan zat tersebut, jahe bisa digunakan sebagai salah satu obat panu alami. Selain itu, jahe juga bisa membantu mengatasi rasa gatal yang muncul akibat panu.

Cara menggunakan jahe sebagai obat panu alami mirip dengan bawang putih, yakni dengan mengiris atau mencincangnya, lalu mengoleskan pada kulit yang berpanu.

Itulah informasi mengenai Cara alami menghilangkan panu di tubuh. Semoga bermanfaat!

0 Komentar