7 Item Wajib Bagi Wanita yang Hobi Liburan ke Pantai

7 Item Wajib Bagi Wanita yang Hobi Liburan ke Pantai
(libby)7 Item Wajib Bagi Wanita yang Hobi Liburan ke Pantai
0 Komentar

sumedangekspres – 7 Item Wajib Bagi Wanita yang Hobi Liburan ke Pantai, Buat kamu yang suntuk kerja, enggak ada salahnya kamu refreshing sedikit dengan memanfaatkan waktu weekend kamu untuk pergi liburan ke pantai.

Liburan ke pantai bisa menjadi salah satu pilihan yang menyenangkan untuk menghabiskan waktu dan melepas stres bersama teman, keluarga, ataupun pacar. 

Selain bisa berjemur, berenang, dan bermain, kamu juga bisa rileks dan menyegarkan pikiran setelah setiap hari berkutat dengan pekerjaan di kantor.

Baca Juga:Inspirasi Outfit Kuliah Simple dan Berkelas Ala Gen Z10 Lagu TikTok Hits Mei 2024, Sangat Familiar di Telinga

Mau dong liburan di pantai yang menyenangkan, nyaman, dan tetap modis? Nah, ini dia inspirasi fashion item yang wajib dimiliki wanita saat liburan ke pantai berikut ini:

7 Item Wajib Bagi Wanita yang Hobi Liburan ke Pantai

1. Topi

Jangan pernah lupakan aksesoris yang satu ini. Enggak mau kan kalau wajah kamu gosong akibat terkena sinar matahari?

Coba deh membeli topi bulat yang lebar atau kerap disebut sebagai topi pantai. 

Agar mudah di mix and match, sebaiknya memilih topi klasik dengan palet yang netral dan motif yang seru, seperti stripe, polkadot, atau bunga. 

Dengan mengenakan fashion item ini, kamu bisa terkesan chic lho.

2. Sunglasses

Pakai kacamata hitam juga bagus lho karena ini akan membuat kamu terlihat lebih modis.

Apalagi kacamata hitam mampu melindungi mata kamu dari silaunya sinar matahari. 

Nah, tapi hati-hati dalam memilih kacamata ya, . Pilihlah kacamata hitam yang sesuai dengan bentuk wajah kamu supaya terlihat bagus.

Baca Juga:Daftar Sepatu Nike Air Jordan Terbaik dan TerlarisInspirasi OOTD Jogging Hijab yang Sopan, Stylish, dan Sporty

3. Bikini

Siapa sih yang enggak tau bikini? Ini merupakan fashion item yang paling penting lho buat kamu yang mau berlibur ke pantai.

Tapi, berhati-hatilah saat ingin membeli baju renang dua pieces ini. Kalau kamu salah pilih model, wah bisa-bisa bentuk tubuh kamu malah terlihat ‘berantakan’. 

Kalau kamu enggak pede memakai bikini, kamu bisa meng-mix and match dengan luaran yang besar dan transparan, seperti luaran rajutan, luaran model sabrina, dan sebagainya.

Buat kamu yang memiliki tubuh pear, pilihlah bikini dengan atasan bermotif, sedangkan bagian bawahnya polos.

0 Komentar