Tanaman Pakan  Sebagai Metode Vegetatif  Di Lahan Berlereng

Foto: Istimewa
Foto: Istimewa @Ali Fahmi/Alam Tani
0 Komentar

Tanaman penutup tanah dapat menurunkan ‘bulk density ‘, meningkatkan porositas, meningkatkan kadar air tanah pada lahan terdegradasi, sebagai mulsa dan sumber bahan organik. Rumput vetiver, rumput akar wangi merupakan rumput yang banyak manfaatnya diantaranya sebagai pakan, bahan pembuat parfum, mencegah erosi karena akarnya yang dalam (bisa mencapai 6 meter) bisa mengikat tanah dan meningkatkan kualitas air serta menyerap karbon. 

Rumput tersebut juga dapat sebagai penutup tanah sehingga melindungi tanah dari air hujan yang mengalir. Akar rumput vetiver dapat menembus lapisan tekstur tanah lebih dalam dibandingkan rumput pada umumnya sehingga dapat menahan partikel-partikel tanah dengan akar serabutnya yang panjang. 

Kombinasi pola tanam yang berupa legum pohon dan tanaman penutup tanah (legum atau rumput) dapat mengendalikan aliran air permukaan dan erosi.  Perakaran pada vegetasi perdu  berfungsi menjaga stabilitas agregat dipadukan dengan tanaman pohon sebagai penahan erosi dan longsor. Tutupan permukaan lahan pada sistem tanam polikultur (campuran) dan pada lahan usaha tani  serta hutan menghasilkan serasah yang lebih banyak sehingga aliran permukaan dan erosi lebih kecil karena serasah sebagai sumber bahan organik mempunyai kapasitas memegang air yang relatif tinggi. (npi)

Oleh: Nyimas Popi Indriani Fakultas Peternakan Universitas Padjadjaran

0 Komentar