sumedangekspres – KOTA – Ada empat kandidat calon Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumedang hasil seleksi wawancara.
Hal tersebut disampaikan Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sumedang, Tuti Ruswati di sela-sela acara menjadi juri dalam tes wawancara PNS Sumedang Berprestasi di Shappire City Park Sumedang, Selasa (4/6).
“Hari kemarin saya sudah mengikuti seleksi akhir dengan tim seleksi tingkat nasional, yang sangat luar biasa. Diantaranya, Prof. Iwan Setiawan, Prof. Sadu, Prof. Arifin dan dari BKD provinsi,” katanya.
Baca Juga:Wisata Baru Aden Tembong Agung: Tingkatkan Ekonomi WargaPj Bupati Yudia Ramli: UMKM Harus Beradaptasi Dengan Permintaan pasar
Kata dia, jika saat ini keempat nama calon itu telah ada untuk memperebutkan kursi jabatan Sekretaris Daerah Kabupaten Sumedang.
“Tentu semakin panas ya, lantaran jabatan Sekda merupakan jabatan paling tertinggi PNS di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Sumedang,” ujarnya.
Keempat calon Sekda Sumedang yang telah lulus seleksi wawancara itu antara lain Pj Sekda Sumedang Tuti Ruswati, Kepala Bappppeda Sumedang Agus Wahidin, Kepala Inspektorat Sumedang Dadang Sulaeman dan Kepala BKAD Sumedang Ine Inajah.
“Hasil itu diambil berdasarkan metode kompleks dari 26 orang JPP yang memenuhi syarat menjadi Sekda, dan diambil boks 9 menjadi 4,” tuturnya.
Tuti melanjutkan, setelah itu akan diambil 3 orang untuk diwawancara oleh Pj Bupati Sumedang. Kemudian diusulkan ke Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) untuk dipilih satu menjadi Sekda Sumedang. (red)