sumedangekspres – KOTA – MTsS Persis Sumedang yang berlokasi di Jl.Prabu Geusan Gg.Al-Furqon, Kelurahan Regol Wetan, Sumedang Selatan merupakan salah satu madrasah yang dikelola oleh Bidang Garapan Pendidikan Pimpinan Cabang Persatuan Islam (Persis) Kecamatan Sumedang Selatan.
Madrasah ini telah berkiprah selam 35 tahun dalam memajukan anak bangsa di dunia pendidikan sejak tahun 1989. Hal tersebut dilakukan dalam kurun waktu yang cukup panjang dengan menghasilkan lulusan yang mumpuni.
Terkait dengan proses pembelajaran, dan sebagaimana telah dimaklumi bahwa untuk pelaksanan Penilaian Akhir Tahun (PAT) yang kini dikenal dengan istilah Asesmen Sumatif Akhir Semester. Pada akhir tahun pembelajaran 2023/2024 ini merupakan pelaksanaan ASAS Genap.
Baca Juga:Polsek Kawal Klarifikasi Pembangunan Kantor KPP Pratama SumedangAlumni Akabri 94: Gelar Kegiatan Bakti Sosial di Desa Ciherang
Untuk MTsS Persis Sumedang Asesmen Sumatif Akhir Semester telah selesai dilaksanakan sejak Senin 27 Mei dan berakhir pada hari ini Selasa (4/6) lalu. Dari 20 mata pelajaran ternyata dari beberapa siswa ada yang merasa sulit dan mudah dalam menyelesaikan seperti yang disampaikan Syifa Aulia dari kelas 8B,
“Yang termasuk pelajaran sulit yaitu Shorof sedangkan pelajaran Tafsir cukup mudah,”
Lain halnya dengan Raisa teman dekat Syifa, di mana ia katakan, terkadang ada pelajaran yang mudah dipahami dan ada juga yang sulit. Pelajaran yang sulit adalah Informatika, namun untuk pelajaran Fikih itu yang saya anggap mudah.
Selanjutnya ia merasa cukup lega, alhamdulillah sudah selesai dan bisa bebas tanpa memikirkan belajar untuk kedepannya, yang kurang hanya bagaimana dengan nilai.
“Alhamdulilah lega akhirnya. Gak pusing-pusing mikirin ujian lagi. Sekarang bisa fokus ke pembuatan film pendek, semoga nilai ujiannya memuaskan dan tidak ada remedial,” sambung Syifa
Setelah itu ia akan mempersiapkan acara untuk para senior yang akan lulus, dan melanjutkan kepengurusan RG/UG. Dengan menjadi Pengurus Organisasi yang lebih baik. (red)