Wisuda Santri MDTA Cimanggung 2024: Cetak Generasi Akhlaqul Dzaki Wakabun Salim

BERSALAMAN: Camat Cimanggung, H Agus Wahyudin saat memberikan selamat kepada salah satu santri di Cimanggung,
BERSALAMAN: Camat Cimanggung, H Agus Wahyudin saat memberikan selamat kepada salah satu santri di Cimanggung, Minggu (9/6).
0 Komentar

“Mudah-mudahan acara ini menjadi awal yang baik untuk bersilaturahim, dan untuk para santri harus terus bersemangat dalam mencari ilmu agama,” tuturnya.

Acara Wisuda Akbar ini juga dimeriahkan dengan berbagai penampilan seni dari para santri, seperti pembacaan ayat suci Al Qur’an, marawis, dan drama islami, yang menambah kemeriahan suasana. Para orang tua santri turut hadir dan memberikan dukungan moral kepada anak-anak mereka yang diwisuda.

Dengan terselenggaranya acara ini, diharapkan para santri dapat lebih termotivasi dalam menuntut ilmu dan mengamalkan ajaran agama dalam kehidupan sehari-hari. Wisuda Akbar ini juga menjadi bukti bahwa pendidikan diniyah di Kecamatan Cimanggung mendapatkan perhatian serius dari berbagai pihak, baik pemerintah maupun masyarakat. (kos)

0 Komentar