Ditegaskan, pihaknya juga mengucapkan terima kasih serta penghargaan setinggi-tingginya kepada guru dan tenaga kependidikan yang sudah telaten dan sabar mengajar, dan mengarahkan 34 siswa kelas IX agar menjadi manusia yang berguna bagi nusa, bangsa dan agama dengan bekal skill yang dapat dihandalkan.
“Kami sangat mengapresiasi kepada orang tua siswa yang telah mempercayakan anak-anaknya sekolah di MTs Muhammadiyah Sukadana dan dapat bekerja sama dengan baik. Selama ini tidak ada permasalahan karena guru-guru di sini adalah semua adalah para pendidik yang hebat, energik, muda dan terbaik, begitu juga dengan ketua komite yang telah bekerja sama dengan baik,” ujarnya.
Ia berharap, agar perjuangan anak kelas IX belum berakhir sampai kelulusan ini, namun harus terus melanjutkan pendidikannya ke jenjang sekolah atau madrasah menengah atas.
Baca Juga:Gapoktan Tampomas Mekar: Domba Garut untuk Ketahanan PanganHadapi Kemarau, BPBD Sumedang Ingatkan Warga: Rawan Kebakaran Lahan dan Hutan
“Utamakan memilih sekolah yang memiliki nuasa religius. Belajarlah dengan tekun capailah prestasi dengan baik agar cita-cita yang anak-anakku semua harapkan bisa tercapai,” tutupnya. (bim)