Pangdam III Siliwangi Lakukan Peninjauan Udara DAS Citarum di Hari Lingkungan Hidup Sedunia

Pangdam III Siliwangi
Pangdam III Siliwangi Lakukan Peninjauan Udara DAS Citarum di Hari Lingkunagan Hidup Sedunia
0 Komentar

sumedangekspres – Pangdam III Siliwangi Mayjen TNI Mohammad Fadjar, MPICT., bersama Pj Gubernur Jabar Bey Triadi Machmudin dan Kapolda Jabar Irjen Pol Akhmad Wiyagus yang melakukan peninjauan udara pada acara puncak Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia Tahun 2024. 

Kegiatan tersebut diselenggarakan di Taman Icon Sektor 8 Citarum Harum, Desa Nanjung, Kecamatan Margaasih, Kabupaten Bandung, pada hari Kamis tanggal 20 Juni 2024.

Kegiatan dimulai dengan melakukan peninjauan udara untuk memantau kondisi lingkungan sepanjang Daerah Aliran Sungai (DAS) Citarum. Rute yang diambil mencakup wilayah udara Bendung Wanisagara, Cisaat, Ciparay, Sapan, Baleendah, Margahayu, Margaasih, Terowongan Nanjung, dan Jembatan BBS Batujajar.

Baca Juga:Pergeseran Peran Ulama Nahdlatul Ulama (NU) dalam Mengadopsi Teknologi digital untuk Kegiatan DakwahPara Pegiat Perfilman di Kota dan Kabupaten Tasikmalaya Berkumpul, Diskusi Film dan Pemutaran Film Pendek

Tema yang diangkat adalah “Penyelesaian Krisis Iklim dengan Inovasi dan Prinsip Keadilan”, yang mengingatkan bahwa penanggulangan masalah iklim memerlukan pendekatan inovatif. Salah satu aspeknya adalah pemulihan lahan dengan melibatkan teknologi kreatif.

Peringatan Hari Lingkungan Hidup Sedunia bukan hanya sekadar agenda tahunan, tetapi harus diiringi dengan upaya nyata untuk pemulihan lingkungan setiap tahun. Hal ini harus melibatkan partisipasi aktif dari masyarakat secara luas.

Pj Gubernur menyatakan harapannya bahwa seluruh elemen masyarakat di Jawa Barat dapat mengubah perilaku mereka untuk tidak membuang sampah secara sembarangan ke sungai. Meskipun teknologi pengolah sampah yang digunakan mungkin sangat canggih, namun jika tidak ada perubahan dalam pola pikir dan perilaku masyarakat terkait pembuangan sampah, semua upaya itu akan menjadi sia-sia.

Hari Lingkungan Hidup Sedunia dijadikan sebagai momen untuk meningkatkan kesadaran akan isu-isu lingkungan. Selain itu, momen ini diharapkan dapat mendorong masyarakat untuk mengambil tindakan nyata dalam menjaga kelestarian lingkungan. Pada kesempatan tersebut, juga dilakukan pemberian penghargaan kepada pemenang lomba Video Best Practice Pengelolaan Persampahan.

Di lokasi acara, diselenggarakan berbagai stand pameran tentang Environment Fair.  Pada akhir kegiatan, Pangdam III/Slw bersama Pj Gubernur Jabar dan Kapolda Jabar melakukan aksi peduli lingkungan di DAS Citarum dengan melakukan kegiatan penanaman pohon dan penebaran benih ikan.(*)

Artikel ini telah tayang di kabarpasundan.id, dengan judul: Hari Lingkungan Hidup Sedunia, Pangdam III Siliwangi Lakukan Peninjauan Udara DAS Citarum

0 Komentar