sumedangekspres – Kejadian ini terjadi para hari Jum’at, 19 Juli 2024 lalu. Sebuah truk bermuatan kopi terguling di Jalan Dago Giri, Desa Mekarwangi, Kecamatan Lembang.
Kecelakaan ini menyebabkan terjadinya kemacetan di jalur tersebut selama hampir beberapa jam.
Kejadian dimulai pada pukul 06.00 WIB ketika truk dari arah Dago mengalami kesulitan menanjak di jalan berkelok.
Baca Juga:Jangan Lewatkan Konser WayV di Jakarta 5 Oktober Mendatang! Beriku Harga Tiket Konser WayV2NE1 Akan Comeback Oktober Mendatang!
Truk tersebut terbalik di tengah jalan dan menghalangi seluruh badan jalan. Petugas dari Polsek Lembang serta warga segera tiba untuk mengevakuasi truk dan mengatur lalu lintas.
Proses evakuasi berlangsung selama sekitar 3 jam dan selesai pada pukul 09.00 WIB.
Artikel ini telah terbit di Pasundanekspres dengan judul Truk Kopi Terguling di Dago Giri, Jalur Menuju Lembang Sempat Lumpuh
Ipda Yayat R., Panit 1 Unit Lantas Polsek Lembang, menyatakan bahwa kecelakaan ini disebabkan oleh dua faktor, yakni sopir dan kernet tidak mengenal medan jalan dan muatan kopi yang terlalu berat.
Keduanya mengikuti arahan dari Google Maps saat perjalanan. Truk membawa ratusan dus kopi untuk pengiriman ke Lembang dan beruntungnya, sopir dan kernet tidak mengalami luka dalam kejadian ini.
Arus lalu lintas di jalur Dago Giri baru kembali lancar sekitar pukul 12.30 WIB setelah truk berhasil dievakuasi.
Yayat juga menyebutkan bahwa kerugian materi serta kerusakan pada tembok warga masih dalam proses perhitungan.
Baca Juga:Pemda Diharapkan Perbaiki Pasar, Ellys Langi Usulkan Jadi Pasar IndukBuat Para Blink Harus Siap-siap Nih, Blackpink Akan Comeback dan Tur Dunia Tahun 2025 Mendatang!
Insiden ini menjadi peringatan bagi pengendara untuk lebih berhati-hati saat mengemudi, terutama di jalan yang tidak dikenal, serta untuk memahami medan jalan dan mengikuti rambu-rambu lalu lintas dengan benar.