Korban Arisan Bodong di Sumedang Minta Kejelasan

PAPARKAN: Salah satu korban arisan bodong AP saat memaparkan mengenai kasus yang sedang menimpanya kepada Sume
PAPARKAN: Salah satu korban arisan bodong AP saat memaparkan mengenai kasus yang sedang menimpanya kepada Sumeks, Selasa (30/7).
0 Komentar

sumedangekspres, KOTA – kasus penggelapan uang dengan motif arisan di Sumedang saat ini ramai diperbincangkan. Pelaku berhasil menipu banyak korban, dengan kerugian mencapai jutaan.

Teknis arisan bodong tersebut terus menurun, pada 10 minggu awal perminggu Rp 230 ribu sampai terakhir Rp 200 ribu perminggu dengan Get tetap Rp 2 juta.

“10 minggu awal dan 10 minggu kedua masih lancar benar Get sebasar RP 2 juta sekarang perminggu Rp 200 ribu diduga pelaku arisan bodong berinisial AD tidak membayar ke pemenang arisan dan kabur hilang kontak,” ungkap salah satu korban arisan bodong AP kepada Sumeks, Selasa (30/7). 

Baca Juga:KPU Sumedang Laksanakan Verifikasi Faktual Tahap KeduaAktivasi IKD Desa Sukagalih Capai 66 persen

Menurut korban AP awal kenal saat sedang kumpul dengan teman-temannya di rest area Karapyak. 

“Awal bertemu pelaku sedang kumpul sama temen ia bawa temen juga yaitu AD yang diduga pelaku, menawarkan arisan menurun karena dari obrolan AD yang menarik si korban AP pun tertarik untuk mengikuti arisan grup arisan yang dibuat oleh diduga pelaku AD dengan beranggotakan 10 orang didalamannya,” katanya. 

Para korban tidak mengetahui sama sekali sebelumnya ada kasus-kasus arisan bodong, adapun harapan korban terkait kasus yang terjadi yaitu bisa diusut sampai tuntas. 

“Harapan saya ya kasus diusut sampai tuntas dan berharap uang saya kembali.” pungkasnya. 

 Sampai berita ini diturunkan, pihak kepolisian belum bisa dikonfirmasi. (cr2)

0 Komentar