sumedangekspres, KOTA – Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Akhmad Wiyagus, memimpin kegiatan ziarah dan tabur bunga yang dilaksanakan oleh Kontingen PON XXI Provinsi Jawa Barat di Komplek Makam Pahlawan Nasional Tjut Nyak Dhien, Desa Sukajaya, Kecamatan Sumedang Selatan, Selasa (20/8) dimulai pukul 11.00.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolda Jabar didampingi oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Karo SDM Polda Jabar Kombes Pol Hari Haryadi, Dir Binmas Polda Jabar Kombes Pol Gunarso, Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol Jules Abraham Abast, serta Kapolres Sumedang AKBP Joko Dwi Harsono. Turut hadir pula Dandim 0610/Sumedang Letkol Christian Gordon Rambu, perwakilan Kejaksaan Negeri Sumedang, Ketua KONI Kabupaten Sumedang H. Ali Bajri, dan Camat Sumedang Selatan, Marlina.
Kegiatan ziarah dimulai dengan pengalungan bunga, dilanjutkan dengan doa bersama, dan diakhiri dengan prosesi tabur bunga di makam Tjut Nyak Dhien sebagai bentuk penghormatan terhadap pahlawan yang telah gugur dalam perjuangan membela tanah air.
Baca Juga:Expo Pameran UMKM di Paseh Gali Potensi Unggulan LokalLubang Besar di Jalan Kutama Bahayakan Pengendara
Kapolres Sumedang, AKBP Joko Dwi Harsono, menyatakan bahwa kunjungan tersebut merupakan momen penting bagi para anggota Kontingen PON XXI Provinsi Jawa Barat untuk mengenang jasa para pahlawan. Serta untuk mempererat rasa kebangsaan menjelang pelaksanaan PON yang akan datang.
Ia didampingi oleh Waka Polres Sumedang, Kompol Meilawati, dan Kapolsek Sumedang Selatan, AKP Sukardi. (red)