300 Peserta Lantamal XII Pontianak Menyimak Paparan Inspiratif dari Motivator Kawakan Dr Aqua Dwipayana

300 Peserta Lantamal XII Pontianak Menyimak Paparan Inspiratif dari Motivator Kawakan Dr Aqua Dwipayana
300 Peserta Lantamal XII Pontianak Menyimak Paparan Inspiratif dari Motivator Kawakan Dr Aqua Dwipayana
0 Komentar

Lebih jauh Dr Aqua Dwipayana menegaskan Lantamal merupakan salah satu entitas penting dalam sistem pertahanan negara Indonesia. Sehingga kelancaran komunikasinya harus menjadi perhatian dan diprioritaskan.

Sebagai lembaga militer yang bertanggung jawab atas keamanan maritim, Lantamal memainkan peran krusial dalam menjaga kedaulatan laut Indonesia. Namun, terkadang akses untuk berkomunikasi dan berkoordinasi dengan pangkalan TNI AL dapat menjadi tantangan yang kompleks bagi pihak eksternal.

Dr Aqua Dwipayana juga mengungkapkan, kemampuan berkomunikasi yang baik menjadi kunci penting dalam membuka peluang dan rezeki bagi prajurit TNI Angkatan Laut dan keluarganya.

Baca Juga:BPIP APRESIASI DUKUNGAN BANK MANDIRI UNTUK PASKIBRAKA 2024Trik Proyek Abal-abal tapi Gacor! Pemuda ini Berhasil Bawa Kabur Belasan Motor Buruh Bangunan

“Komunikasi yang efektif tidak hanya penting dalam menjalankan tugas, tetapi juga dalam membuka peluang dan rezeki bagi prajurit AL bersama keluarganya. Dengan kemampuan berkomunikasi yang baik, prajurit TNI AL dapat membangun hubungan yang positif dengan berbagai pihak, baik di dalam maupun luar organisasi,” ungkap Dr Aqua Dwipayana.

Sharing komunikasi dan motivasi yang secara konsisten dilakukan Dr Aqua Dwipayana juga bertujuan untuk meningkatkan kemampuan komunikasi prajurit TNI AL dan istri mereka, sehingga dapat lebih efektif dalam menjalankan tugas dan membuka peluang baru untuk meningkatkan kesejahteraan mereka.

Dalam paparan sharing, para peserta mendapatkan materi tentang berbagai aspek komunikasi, seperti komunikasi interpersonal, komunikasi publik, dan komunikasi nonverbal. Para peserta juga memperoleh pelatihan untuk meningkatkan kemampuan mereka dalam berbicara di depan umum, menulis, dan menggunakan media sosial.

“Saya berharap apa yang saya sampaikan dapat membantu para prajurit TNI AL dan istri mereka yang tergabung dalam Jalasenastri untuk meningkatkan kemampuan komunikasi mereka. Dengan kemampuan komunikasi yang baik, prajurit TNI AL dan istrinya dapat lebih sukses dalam karier mereka dan membuka peluang baru untuk kehidupan mereka,” ujar Dr Aqua Dwipayana.

Sekilas Lantamal XII PontianakLantamal XII adalah pangkalan militer TNI Angkatan Laut di Indonesia yang bermarkas di Pontianak. Makonya di Jl. Wajok Hilir Km 17 Kabupaten Mempawah, Kalimantan Barat. Merupakan Komando Pelaksanaan Dukungan Komando Armada Lantamal XII Pontianak yang diresmikan bersamaan dengan dua Lantamal lainnya oleh Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Ade Supandi pada tanggal 9 Juni 2015 di Pontianak.

0 Komentar