Rumah Makan Miliaran dengan Atap Pesawat di Ganeas Terbengkalai

TAK TERURUS: Rumah makan yang unik dengan atap replika pesawat di Kecamatan Ganeas dalam kondisi terbengkalai.
TAK TERURUS: Rumah makan yang unik dengan atap replika pesawat di Kecamatan Ganeas dalam kondisi terbengkalai.
0 Komentar

sumedangekspres, GANEAS – Rumah makan beratapkan replika pesawat di Kecamatan Ganeas kini terbengkalai. Meski kondisinya memprihatinkan dan terbengkalai, rumah makan tersebut memiliki bentuk yang unik, menyerupai sebuah istana.

Penduduk setempat, Atep, menyebutkan, bahwa pemilik rumah makan ini telah meninggal dunia, sehingga bangunan tersebut dibiarkan tak terurus.

“Ketika rumah makan ini masih dalam tahap pembangunan, pemiliknya meninggal dunia, dan yang saya dengar, tidak ada yang bisa melanjutkan pembangunannya,” ujar Atep saat diwawancara Sumeks, baru-baru ini.

Baca Juga:Kurikulum Merdeka Permudah Proses KBM di SDN Lembur SituGerindra Dukung Dony-Fajar, Denden Mundur dari Pilkada

Rumah makan tersebut ditaksir memiliki nilai mencapai miliaran rupiah. Namun setelah pemiliknya meninggal, bangunan tersebut kini terbengkalai dan tidak berpenghuni.

“Rumah makan ini juga terbilang unik karena menggunakan replika pesawat sebagai atapnya. Hal tersebut menambah kesan eksotis dari rumah makan ini,” pungkas Atep.

Terletak di tengah pedesaan, rumah makan dikelilingi oleh kebun dan persawahan yang luas. Bagian belakang bangunan juga menampilkan panorama khas pedesaan berupa hamparan sawah.

Rumah makan tersebut juga mengusung konsep kafe dengan ditemukannya banyak meja makan. Pemandangan pegunungan dan sawah yang terlihat dari bagian belakang bangunan menambah daya tarik tersendiri. (cr1)

0 Komentar