Sejarah Unik Lipstik yang Jarang Diketahui Banyak Orang, Sudah Ada Sejak 5000 Tahun yang Lalu!

Sejarah Unik Lipstik yang Jarang Diketahui Banyak Orang, Sudah Ada Sejak 5000 Tahun yang Lalu!
(shop.lrworld.com) Sejarah Unik Lipstik yang Jarang Diketahui Banyak Orang, Sudah Ada Sejak 5000 Tahun yang Lalu!
0 Komentar

sumedangekspres – Seperti yang kita tahu, Lipstik merupakan salah satu alat makeup/kosmetik yang begitu banyak digemari dan menjadi alat kosmetik paling penting untuk melengkapi kecantikan para kaum Hawa.

Dibalik kepopuler lipstik di masa ini, terdapat sejarah panjang dan unik yang perlu kita ketahui dan pelajari. Oleh sebab itu, mari kita kupas sejarah menarik tentang lipstik di artikel ini, dari mulai zaman kuno hingga zaman modern.

1. Zaman Kuno ( 3000 SM)

a. Masa Mesopotamia

Menurut Britannica, bangsa Sumeria, yang merupakan salah satu peradaban awal di Mesopotamia Selatan. Bangsa mereka adalah bangsa yang pertama kali menggunakan pewarna bibir atau lipstik. Pada masa itu, mereka menciptakan lipstik dari berbagai bahan alami.

Baca Juga:Rambut Rontok Mengganggu? Coba deh Bahan Alami Ini, Dijamin Hempaskan Masalah Rambut Rontok!Polda Jabar Garcep Turun ke Lokasi Terdampak Gempa Kabupaten Bandung untuk Lakukan Evakuasi

Beberapa bahan utama yang digunakan termasuk buah-buahan, henna, dan karat tanah liat. Untuk memberikan warna dan kilau yang lebih menarik, mereka juga menggunakan serangga yang dihancurkan.

Lipstik ini bukan hanya sekadar kosmetik, tetapi juga bagian dari budaya dan identitas mereka. Proses pembuatan lipstik melibatkan pengolahan bahan-bahan alami tersebut menjadi formula yang dapat digunakan pada bibir.

Untuk meningkatkan daya tarik, mereka sering menambahkan bahan-bahan lain seperti partikel perhiasan yang ditumbuk halus. Ini menunjukkan bahwa keindahan fisik sudah menjadi perhatian penting bagi masyarakat Sumeria, mencerminkan nilai-nilai sosial dan estetika mereka.

Dengan cara ini, lipstik menjadi simbol kecantikan dan kemewahan. Penggunaan pewarna bibir oleh bangsa Sumeria menunjukkan betapa jauh ke belakangnya tradisi ini, serta bagaimana aspek kecantikan telah terintegrasi dalam kehidupan manusia sejak zaman kuno.

b. Masa Mesir Kuno

Berpindah dari bangsa Sumeria, pada masa Mesir Kuno ini bisa dibilang juga masa gemilang lipstik. Bagaimana tidak? Seperti yang kita ketahui, pada zaman ini Ratu Cleopatra yang dikenal sebagai ratu dengan kecantikan luar biasa. Tentunya kecantikan sang ratu tak lepas dari dukungan kosmetik pada zaman itu. Lipstik menjadi salah satu alat kosmetik yang digemari oleh Ratu Cleopatra.

Di Mesir Kuno, lipstik memainkan peran penting dalam praktik kecantikan dan budaya sehari-hari, digunakan oleh baik wanita maupun pria.

0 Komentar