sumedangekspres – Kedatangan IShowSpeed ke Indonesia beberapa waktu yang lalu memang menjadi trending yang bahkan live-nya ditonton sampai jutaan viewers.
Datangnya Youtuber yang miliki 30 Juta Subscribers ini dibumbui begitu banyak tawa dan pengalaman menarik, baik bagi IShowSpeed maupun penggemar di Indonesia.
Namun, dibalik semua itu, ada hal yang tidak mengenakan datang dari Reza Arap yang memimpin tur IShowSpeed selama kunjungannya ke Indonesia.
Baca Juga:Yudha Arfandi Dituntut Hukuman Mati, Tamara Tyasmara: Setimpal Banget!Dapat Norut 4, KDM: Filosofi Dasar Kesundaan Untuk Mewujudkan Jabar Istimewa
Baru-baru ini, ia dengan blak-blakan mengkritik Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno, terkait komentarnya mengenai kunjungan IShowSpeed ke Indonesia beberapa waktu lalu.
Sandiaga sebelumnya memposting video viral kedatangan IShowSpeed, tetapi ia juga menambahkan tagar kampanye untuk berwisata domestik, yang merupakan program Kemenpar/Barekraf.
Reza, yang merupakan pihak yang mengundang dan mengatur kedatangan YouTuber terkenal tersebut, tidak tinggal diam.
“Kemana saja, Pak? Saya urus semua sendiri dengan koneksi dan sumber daya yang saya miliki, yang jelas tidak sebesar Kemenparekraf,” ungkap Reza pada 22 September 2024 di platform X.
Ia melanjutkan, “Kenapa baru muncul setelah semuanya selesai dan merasa bangga? Saya tidak butuh kredit, tapi kalian kemana selama ini?”
Tanggapan Reza tersebut direspon oleh Sandiaga Uno. Ia meminta maaf jika unggahan tersebut membuat Reza merasa tidak nyaman.
“Hi Mas Reza, tidak ada niatan untuk mengklaim, dan tidak ada satu kata pun dalam postingan yang menyatakan bahwa ini adalah kerja kami,” ujar Sandiaga.
Baca Juga:Kemendag Berhasil Ungkap Modus Penyeludupan Barang Impor Illegal ke IndonesiaProses Identifikasi Jenazah 7 Remaja di Kali Bekasi Terhambat, Para Jenazah Sulit Dikenali
Ia menambahkan bahwa tujuan unggahan tersebut adalah untuk menghargai kontribusi Reza dalam memperkenalkan budaya Indonesia kepada jutaan penonton IShowSpeed. “Jika postingan ini kurang berkenan, kami mohon maaf,” tambahnya.
Reza pun menerima permintaan maaf tersebut dengan baik. Namun, ia tidak lupa menyelipkan candaan dengan meminta biaya penggantian untuk pengeluaran terkait kedatangan IShowSpeed.
IShowSpeed, yang dikenal dengan nama asli Darren Jason Watkins Jr., tiba di Indonesia pada Rabu, 18 September. Ia melakukan siaran langsung mengenakan batik dan jersey Timnas Indonesia.
Kedatangan IShowSpeed menjadi sorotan publik, terutama saat ia melakukan siaran langsung pertama di kawasan wisata Kota Tua, Jakarta Barat, dengan batik bermotif Manchester United, klub favoritnya.