sumedangekspres – Hallo!! Siapa sih yang gak tahu anime Jujutsu Kaisen atau yang biasa diparodikan oleh para pecinta anime di Indonesia dengan sebutan Jujur Kasian yang satu ini?
Yap, meski tergolong masih baru, Anime Jujutsu Kaisen ini berhasil menyita perhatian banyak pecinta anime diseluruh dunia hingga mendapatkan gelar sebagai anime terbaik dan berhasil mendapatkan banyak penghargaan.
salah satunya, Jujutsu Kaisen season 2 berhasil membawa pulang penghargaan Anime of the Year 2024 di Crunchyroll Anime Awards yang ditunggu-tunggu banget!
Baca Juga:Kronologi Tewasnya Seorang Pria Saat Melakukan Aksi TawuranPenemuan Sosok Jasad Janin Hebohkan Warga
Serial ini berhasil mengalahkan beberapa pesaing berat, termasuk karya MAPPA yang lain, seperti Chainsaw Man dan Vinland Saga musim 2.
Para pemenang di acara ini ditentukan lewat penilaian panel juri yang terdiri dari para veteran industri dan juga suara dari para penggemar secara online.
Ini adalah kali kedua Jujutsu Kaisen mendapat gelar Anime of the Year, setelah musim pertamanya juga berhasil meraihnya di tahun 2021 pada Crunchyroll Anime Awards ke-5.
Penghargaan ini diserahkan oleh rapper terkenal, Megan Thee Stallion, yang ternyata juga penggemar setia anime ini.
JJK S2 bener-bener merajai Crunchyroll Anime Awards dengan membawa pulang 11 penghargaan dari 32 kategori! Beberapa penghargaan yang diraihnya termasuk Karakter Pendukung Terbaik untuk Gojo Satoru, Aksi Terbaik, Sinematografi Terbaik, serta Penampilan Suara Terbaik dalam Bahasa Jepang oleh Yuuichi Nakamura sebagai Gojo. Oh, dan juga Lagu Opening dan Ending Terbaik!
Eits, eits, tapi bukan itu yang mau mimin bahas. kali ini mimin pengen bahas tentang cowok-cowok ganteng yang ikut hadir dan meramaikan anime Jujur Kasian ini gaes. Siapa aja sih? yuk simak sampai habis!
Karakter-Karakter Menarik dari Jujutsu Kaisen yang Bikin Jatuh Cinta
1. Gojo Satoru: Si Tampan Misterius
Kalau bicara soal Jujutsu Kaisen, kita nggak bisa lepas dari sosok Gojo Satoru yang memang mencuri perhatian. Meskipun dia bukan karakter utama, Gojo punya daya tarik yang bikin semua orang terpukau. Dengan wajah tampannya yang ‘husbu-able’, Gojo jadi incaran banyak penggemar. Tapi, yang bikin dia semakin menarik adalah aura misterius yang selalu menyelimuti dirinya—apalagi dengan penutup mata yang jadi ciri khasnya. Tapi jangan salah, di balik penampilannya yang cool, Gojo ini punya sifat jahil dan pecicilan. Nggak heran kalau dia jadi favorit!