sumedangekspres, PADANG PARIAMAN-Selama enam hari, Senin sampai Sabtu, 14-19 Oktober 2024, Pakar Komunikasi dan Motivator Nasional Dr Aqua Dwipayana memusatkan aktivitasnya di Provinsi Kalimantan Timur.Sabtu pagi 19 Oktober 2024 dirinya meninggalkan provinsi itu. Naik pesawat Lion Air JT 668 menuju Yogyakarta.
Di Kalimantan Timur, Dr Aqua Dwipayana melaksanakan Sharing Komunikasi dan Motivasi sebanyak tujuh sesi kepada sekitar 2.500 orang di Balikpapan, Tenggarong, dan Samarinda. Sebagian besar warga binaan. Mereka semua sangat antusias.
Awal pekan ini, Dr Aqua Dwipayana sudah tiba di Padang Pariaman, Sumatera Barat. Di Ranah Minang yang menjadi kampung halaman doktor Komunikasi lulusan Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran tersebut, rencananya menyampaikan Sharing Komunikasi dan Motivasi di banyak sesi. Pesertanya ratusan orang dengan beragam latar belakang.
Baca Juga:Pengendalian Inflasi dan Penurunan Stunting di Sumedang Diapresiasi Tim Evaluator Kemendagri Puluhan KPM di Desa Cihanjuang Terima BLT Dana Desa
Dr Aqua Dwipayana mengawalinya di jajaran Perhubungan Udara. Senin 21 Oktober 2024 begitu mendarat di Bandara Internasional Minangkabau (BIM) Padang Pariaman sharing di Kantor Otoritas Bandara Wilayah VI Padang.
Sharing yang bertajuk “Meningkatkan Kolaborasi di Bidang Transportasi Udara” itu disampaikan kepada unsur staf dan pimpinan Kantor Otoritas Bandara Wilayah VI Padang dan para mitra termasuk wakil seluruh maskapai udara yang beroperasi di Sumatera Barat. Jumlah pesertanya puluhan orang.
Kegiatannya digelar di Ruang Rapat Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah VI Padang Jl. Mr. Sutan Moh. Rasjid, Kecamatan Batang Anai Ketaping, Kabupaten Padang Pariaman.
Para peserta berasal dari 22 stakeholder penerbangan di wilayah kerja Kantor Otoritas Bandar Udara Wilayah VI Padang yang terdiri dari Unit Penyelenggara Bandar Udara dan satuan pelaksana di bawah Kementerian Perhubungan, Unit Pelaksana Teknis Daerah Bandara Pemerintah Daerah Pasaman Barat, Badan Usaha Penyelenggara PT Angkasa Pura Cabang BIM Maskapai penerbangan Station Padang. Pusat Meteorologi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika, Perum LPPNPI Airnav Cabang Padang, Kantor Imigrasi Kelas I TPI Padang, Balai Kekarantinaan Kesehatan Kelas I Padang, Badan Usaha Ground Handling, dan Branch Cargo Service Head Injourney Aviation Service. Kolaborasi AntarunitMenjelang sharing Dr Aqua Dwipayana menggarisbawahi pentingnya kolaborasi antarunit kerja di sektor transportasi udara. Menurutnya, kemajuan dunia penerbangan saat ini tidak hanya bergantung dengan teknologi dan infrastruktur, tetapi juga pada kemampuan semua pihak yang terlibat untuk bekerja sama dan berkomunikasi secara efektif.