Dia juga menyarankan adanya kemudahan akses ke teknologi energi terbarukan yang lebih terjangkau bagi pelaku industri, terutama yang masih bergantung pada batu bara. Menurutnya transisi energi memang memerlukan waktu, namun kebijakan yang terencana dan implementasi yang konsisten akan membantu percepatannya.
“Memang tidak mudah beralih dari batu bara, tapi jika ada kemauan politik dan dukungan kebijakan yang kuat, target transisi energi bersih bukanlah hal mustahil,” ungkapnya.
Ia juga menekankan bahwa dukungan masyarakat untuk beralih ke energi terbarukan sangat diperlukan agar tercipta ekosistem yang lebih bersih dan berkelanjutan.
Baca Juga:Desa Cerdas Digital Tingkatkan Literasi Warga PasirnanjungWarga Cimanggung Diimbau Cegah Money Politik
“Jika terus begini, kita hanya akan semakin tertinggal dalam mencapai target energi bersih, padahal dampak lingkungan sudah jelas di depan mata,” pungkasnya. (kos)