sumedangekspres, CIMANGGUNG – Ketua Fraksi Partai Golkar Kabupaten Sumedang, Asep Kurnia, menerima banyak keluhan dari masyarakat terkait kondisi jalan rusak yang menghubungkan Desa Cimanggung dengan Desa Tegalmanggung. Jalan yang rusak parah tersebut dinilai menghambat aktivitas masyarakat di wilayah perbatasan kabupaten.
“Banyak masyarakat yang mengeluhkan jalan Kabupaten rusak parah, terutama jalan yang menghubungkan Desa Cimanggung ke Tegalmanggung,” ujar Asep Kurnia saat berbincang dengan warga setempat, baru-baru ini.
Asep menegaskan pihaknya sangat serius menanggapi keluhan masyarakat, khususnya terkait infrastruktur. Pembangunan jalan, kata Asep, merupakan salah satu prioritas utama karena berhubungan langsung dengan kelancaran aktivitas warga, termasuk perekonomian.
Baca Juga:200 Bidang Lahan Redisan di Desa Margalaksana Didistribusikan ke MasyarakatDPD RI Undang RDP Menteri Nusron Wahid, Bahas Proyek Strategis Nasional
Namun, Asep juga menambahkan, bahwa pihaknya turut memperhatikan isu-isu lain yang menjadi kebutuhan mendasar masyarakat, seperti pendidikan, kesehatan, dan kesejahteraan sosial. Bantuan untuk program BPJS Ketenagakerjaan, layanan kesehatan, serta penyediaan kebutuhan pokok dengan harga terjangkau.
“Dalam kegiatan ini, kami mendengarkan langsung keluhan masyarakat. Insya Allah apa yang menjadi masukan dari warga akan kami sampaikan kepada pihak eksekutif dan diupayakan masuk dalam pengalokasian badan anggaran,” kata Asep.
Ia berharap melalui kegiatan seperti ini, berbagai keluhan masyarakat dapat segera ditindaklanjuti oleh pemerintah daerah. Menurutnya, keberhasilan sebuah program tidak lepas dari kolaborasi antara eksekutif dan legislatif, khususnya dalam hal penganggaran dan perencanaan pembangunan.
“Kalau jalannya bagus, aktivitas sehari-hari kami jadi lebih mudah, apalagi kalau untuk anak-anak yang sekolah,” ujar salah satu warga Desa Tegalmanggung.
Asep Kurnia menegaskan komitmennya untuk terus mengawal aspirasi masyarakat hingga menjadi program nyata yang direalisasikan oleh pemerintah daerah.
“Kami di Partai Golkar akan terus hadir untuk masyarakat, memastikan bahwa setiap kebutuhan mereka bisa terpenuhi dengan baik,” tutupnya. (kos)