Rekaman Seorang Wanita Diserang Buaya Saat Mandi di Pantai Menjadi Viral di Media Sosial

Seorang Wanita Diserang Buaya Saat Mandi di Pantai Menjadi Viral di Media Sosial
(ilustrasi) Seorang Wanita Diserang Buaya Saat Mandi di Pantai Menjadi Viral di Media Sosial
0 Komentar

sumedangekspres – Nurhawati Zihura (46) merupakan seorang ibu rumah tangga yang alami kejadian naas saat dirinya sedang mandi di pantai.

Tragedi memilukan ini terjadi di Pulau Tello, Nias Selatan dan menjadi viral setelah vidio amatir yang menunjukkan detik-detik penyerangan buaya terhadap ibu rumah tangga itu di posting oleh akun @folkshittmedia.

Dalam rekaman amatir tersebut, terlihat jelas Nurhawati diterkam oleh seekor buaya muara yang menyeretnya ke pantai. Suasana semakin mencekam dengan teriakan panik dari warga yang menyaksikan kejadian itu.

Baca Juga:Hendak Laksanakan Salat Subuh, Suami Malah Temukan Istri Sudah Tak Benyawa di Kamar MandiMasih Dalam Proses Perceraian, Baim Wong Terus Sudutkan Paula Perihal Perselingkuhan

Kejadian bermula pada pagi hari sekitar pukul 11:00 WIB, ketika Nurhawati memutuskan untuk pergi ke pantai yang hanya berjarak sekitar 15 meter dari rumahnya.

Seorang saksi sempat bertanya mengapa ia memilih mandi di laut pada pagi hari, dan Nurhawati menjawab bahwa ia ingin “melepaskan penyakit.”

Tak lama setelah itu, warga melihat buaya muara mendekat dari jarak sekitar satu meter. Meskipun warga berteriak untuk memperingatkan bahaya, serangan buaya sudah tidak bisa dicegah.

Nurhawati diterkam dan diseret ke dalam air. Warga yang panik mencoba menyelamatkannya dengan melemparkan ayam untuk mengalihkan perhatian buaya, namun upaya tersebut gagal. Untungnya, petugas datang dan berhasil melumpuhkan buaya dengan tembakan.

Menurut warga setempat, buaya tersebut sudah sering terlihat berkeliaran di sekitar pantai, namun tak ada yang menyangka bahwa hewan itu akan menyerang manusia.

Artikel ini telah terbit di Jabarekspres dengan judul Viral Ibu Rumah Tangga Diterkam Buaya saat Mandi di Pantai, Begini Kronologinya

0 Komentar