Antisipasi Kriminalitas, Polisi Patroli Malam di Wado

PENGAMANAN: Anggota Polsek Kecamatan Wado saat patrol malam guna mencegah terjadinya aksi kriminalitas, Senin
ISTIMEWA, PENGAMANAN: Anggota Polsek Kecamatan Wado saat patrol malam guna mencegah terjadinya aksi kriminalitas, Senin (30/12) dini hari.
0 Komentar

sumedangekspres, WADO – Polsek Wado menggelar patroli malam pada Senin (30/12) dini hari. Patroli dilakukan di wilayah hukum Polsek Wado, mencakup pemukiman warga dan lokasi-lokasi yang dianggap rawan, sebagai langkah antisipasi terhadap potensi kriminalitas.

Kegiatan dilaksanakan berdasarkan arahan Kapolres Sumedang, AKBP Joko Dwi Harsono, Wakapolres Kompol Meilawati, serta Kapolsek Wado, Iptu Dahwan Juyud Jayapraja.

“Patroli malam merupakan kegiatan rutin untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, sekaligus mencegah terjadinya tindak kriminal di wilayah kami,” ujar IPTU Dahwan Juyud Jayapraja.

Baca Juga:Pj Bupati Sumedang Yudia Ramli Serahkan Bantuan Pembangunan MasjidMenteri Perkim Tinjau Proyek Perumahan di Cimanggung

Dalam patroli tersebut, anggota Polsek Wado memantau area-area yang rawan kejahatan guna memastikan situasi tetap kondusif.

“Kami berharap kegiatan ini dapat menciptakan rasa aman dan nyaman bagi warga, sekaligus mendorong kerja sama yang lebih erat antara polisi dan masyarakat dalam menjaga lingkungan,” tambahnya.

Petugas juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar selalu waspada dan menjaga keamanan lingkungan sekitar.

“Kami terus berupaya meningkatkan kewaspadaan dan memastikan bahwa masyarakat merasa aman, terutama saat malam hari. Apabila ada hal mencurigakan, segera laporkan kepada kami,” ungkap salah satu anggota patroli, Bripka Andi.

Selain menjaga keamanan, patroli juga bertujuan mempererat hubungan antara polisi dan masyarakat. Dengan pelaksanaan patroli rutin ini, Polsek Wado optimis wilayah hukumnya dapat terus berada dalam kondisi aman dan terkendali. (red)

0 Komentar