Bernadus Wijanarko Resmi Dilantik Sebagai Kepala BPN Maluku

Bernadus Wijanarko Resmi Dilantik Sebagai Kepala BPN Maluku
Bernadus Wijanarko Resmi Dilantik Sebagai Kepala BPN Maluku - (Ist)
0 Komentar

sumedangekspres – Bernadus Wijanarko resmi dilantik menjadi Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan (BPN) Provinsi Maluku, Senin (20/1/2025).

Wijanarko menggantikan Fransiska Vivi Ganggas yang kini menjabat sebagai Kepala Wilayah BPN Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Sebelumnya Wijanarko merupakan Kepala Kantor Pertanahan Kabupaten Sumedang.

Pelantikan dan Pengambilan Sumpah/Janji Jabatan Struktural dan Fungsional di Lingkungan Kementerian Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN) ini dilakukan oleh Menteri Nusron Wahid, di Aula Prona, Kantor Kementerian ATR/BPN, Jakarta.

Baca Juga:Presiden Prabowo Resmikan 26 Infrastruktur Kelistrikan di PLTA JatigedeViral Seorang ASN Alami KDRT Dari Istri

Menteri Nusron mengucapkan selamat atas amanah baru yang diemban para pejabat.

Ia berharap para pejabat yang baru dilantik dapat membawa perubahan positif.

Serta memberikan kontribusi nyata dalam meningkatkan kualitas pelayanan publik di bidang agraria dan tata ruang di tempat tugas masing-masing.

“Kami mengucapkan selamat kepada para pejabat yang telah dilantik. Semoga amanah yang diemban dapat dijalankan dengan baik, dan senantiasa memberikan inspirasi bagi seluruh jajaran Kementerian ATR/BPN,” ungkap Menteri Nusron.

0 Komentar