sumedangekspres, KPOP – Belum bisa move on dari Kim Sae Ron, industri hiburan Korea Selatan lagi-lagi harus kehilangan salah satu bintang berbakatnya.
Penyanyi asal Korea Selatan, Wheesung, ditemukan meninggal dunia pada Senin (10/3) di usia 43 tahun.
Ia ditemukan sudah tak bernyawa di dalam rumahnya yang terletak di Seoul, Korea Selatan.
Baca Juga:Viral, Mahasiswa Indonesia Jadi Imam Sholat Terawih di Masjid Jami' Syawi, Riyadh, SaudiTerseret Banjir, Jasad Pria Ini Akhirnya Ditemukan di Tumpukan Sampah Oleh Tim Sar
Wheesung diduga meninggal akibat serangan jantung. Diketahui Wheesung ditemukan sudah terkapar di dalam kamar mandi sebelum akhirnya dinyatakan meninggal dunia.
Selaku agensi yang menaungi Wheesung, Ostrich Entertainment, kemudian memberikan mengonfirmasi perihal kabar duka tersebut.
Mereka menyampaikan bahwa pada tanggal 10 Maret, Wheesung meninggal setelah mengalami serangan jantung di kediamannya. Agensi juga menyampaikan rasa belasungkawa yang mendalam kepada keluarga almarhum serta kepada para penggemarnya yang selama ini memberikan dukungan besar.
Sejarah Karir Wheesung
Wheesung yang lahir pada 5 Februari 1982, ia mulai dikenal sebagai penyanyi R&B dan produser musik.
Ia kemudian memulai kariernya di dunia hiburan pada tahun 1997, berawal dari grup tari dan musik.
Pada 2000, ia bergabung dengan M Boat, yang merupakan anak perusahaan dari YG Entertainment.
Di bawah label tersebut, ia merilis album debut solonya, Like A Movie pada 2002. Sepanjang kariernya, Wheesung telah merilis enam album studio, termasuk It’s Real (2003) dan For the Moment (2004), serta lima album EP.
Baca Juga:Imbas Dari Lakukan Balap Liar, 4 Pemuda Diamankan Polisi di RancaekekDituding Mark Up, Kabid Pertanahan Angkat Bicara
Selain prestasi musiknya, Wheesung juga menjalani wajib militer pada 2011 hingga 2013. Setelahnya, ia bergonta-ganti label dan mendirikan label sendiri, Realslow Company, pada 2017.
Pada tahun 2020, ia sempat terlibat dalam insiden di mana ia ditemukan tak sadarkan diri di sebuah kamar mandi, namun tes obat-obatan menunjukkan ia negatif dari penggunaan narkoba.
Agensi menghimbau agar masyarakat tidak menyebarkan spekulasi atau rumor terkait kematiannya dan memberikan ruang bagi keluarga untuk berduka.