Ekraf Sumedang Dorong Optimalisasi GCC

OPTIMALKAN: Sekda Kabupaten Sumedang Tuti Ruswati saat menerima audiensi Komite Ekonomi Kreatif Kabupaten Sume
ISTIMEWA, OPTIMALKAN: Sekda Kabupaten Sumedang Tuti Ruswati saat menerima audiensi Komite Ekonomi Kreatif Kabupaten Sumedang di ruang kerjanya, Senin (17/3).
0 Komentar

sumedangekspres, KOTA – Sekda Kabupaten Sumedang Tuti Ruswati menerima audiensi Komite Ekonomi Kreatif Kabupaten Sumedang di ruang kerjanya, Senin (17/3). Setelah menerima audiensi, Sekda menuturkan, Komite Ekonomi Kreatif Sumedang ingin turut berperan mengembangkan gedung Creative Center Sumedang.

“Jadi ada 17 sub ekonomi kreatif yang bisa dikembangkan di Kabupaten Sumedang. Melalui komite ini, bisa mendorong Kabupaten Sumedang agar lebih kreatif lagi dari partisipasi masyarakat dan komunitas pemuda, sehingga bisa menampung berbagai kreatifitas yang ada di Sumedang,” tuturnya.

Menurut Sekda, hal tersebut harus dikembangkan dengan menyusun roadmap Kota Kreatif sehingga menentukan arah kebijakan-kebijakan lima tahun ke depan.

Baca Juga:Perumda Air Minum Tirta Medal Sumbang Puluhan Karton AMDK untuk Korban Terdampak Banjir di CimanggungBupati Sumedang dan Sekda Jabar Turun Langsung Perbaiki Tanggul Jebol Akibat Banjir di Cimanggung

“Dengan adanya roadmap ini, arahnya akan jelas mengenai apa yang harus dilakukan untuk mengembangkan ekonomi kreatif di Sumedang,” ujarnya.

Sekda mengatakan, ke depannya akan disusun Peraturan Daerah terkait dengan Kabupaten Kreatif sebagai payung hukumnya.

“Nanti akan kita tindak lanjuti dengan penyusunan Peraturan Daerah terkait dengan Kabupaten Kreatif ini,” pungkasnya. (red)

0 Komentar