Serba Bisa, Damkar Sumedang Tangani Kasus Rem Mobil Bocor

Serba Bisa, Damkar Sumedang Tangani Kasus Rem Mobil Bocor
Serba Bisa, Damkar Sumedang Tangani Kasus Rem Mobil Bocor (ist)
0 Komentar

sumedangekspres – Petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Wilayah Sumedang Kota dengan sigap menangani kasus rem mobil bocor yang terjadi di depan kantor mereka.

Kepala UPT Damkar Wilayah Sumedang Kota, Arifin Rachmat, mengungkapkan bahwa kejadian ini terjadi pada pukul 10.00 WIB ketika seorang warga bernama Wawan Suryawan (65), yang merupakan pensiunan dan tinggal di Griya Taman Sari, Kelurahan Gudang, Kecamatan Tanjungsari, datang langsung ke kantor untuk meminta bantuan.

“Pada pagi hari ini, seorang bapak datang langsung ke kantor kami untuk melaporkan bahwa rem mobilnya mengalami kebocoran. Kebetulan saat itu, kendaraan yang dikemudikan beliau melintas tepat di depan kantor pemadam kebakaran. Tanpa menunggu lama, petugas piket langsung turun tangan untuk menangani masalah tersebut,” ujar Arifin Rachmat, Senin (31/3/2025).

Baca Juga:Mobil Tertimpa Pohon di Cadas Pangeran, 3 Orang TerlukaPengendara Motor Tewas dalam Kecelakaan Maut di Tomo Sumedang

Dari hasil pemeriksaan tim Damkar, diketahui bahwa kebocoran minyak rem terjadi pada roda belakang sebelah kiri kendaraan.

Petugas piket Regu 1 UPT Damkar Wilayah Kota dan Regu 1 Bidang Damkar segera melakukan perbaikan untuk memastikan kendaraan dapat kembali digunakan dengan aman.

“Proses penanganan dimulai pukul 10.05 WIB dan selesai pada pukul 10.45 WIB. Kami berusaha secepat mungkin untuk memperbaiki kebocoran agar kendaraan bisa kembali beroperasi dengan baik,” tambahnya.

Kepala UPT Damkar Wilayah Sumedang Kota juga mengimbau kepada masyarakat untuk selalu memeriksa kondisi kendaraan sebelum berkendara guna menghindari kejadian serupa yang dapat membahayakan keselamatan di jalan raya.

“Kami selalu siap membantu warga dalam situasi darurat, termasuk masalah teknis kendaraan seperti ini. Namun, kami mengingatkan agar para pengendara rutin memeriksa sistem pengereman mereka untuk menghindari risiko kecelakaan,” pungkasnya.(yga)

0 Komentar