Pemdes Rancamulya Fokus Bangun Jalan dan Sarana Kesehatan

MEMBANGUN: Kasi Pemerintahan Desa Rancamulya, Oni Adi Hidayat, saat menunjukan peningkatan sarana Posyandu Ang
MEMBANGUN: Kasi Pemerintahan Desa Rancamulya, Oni Adi Hidayat, saat menunjukan peningkatan sarana Posyandu Angkrek kepada Sumeks, Kamis (10/4).
0 Komentar

sumedangekspres, KOTA – Pemerintah Desa Rancamulya, Kecamatan Sumedang Utara, memfokuskan penggunaan Dana Desa (DD) tahap I tahun 2025 pada dua sektor prioritas, yaitu peningkatan infrastruktur jalan lingkungan dan penguatan sarana pelayanan kesehatan masyarakat.

Hal tersebut disampaikan Kasi Pemerintahan Desa Rancamulya, Oni Adi Hidayat kepada Sumeks, di kantornya, Kamis (10/4). Ia mengatakan, salah satu program utama pada tahap awal ini adalah peningkatan akses jalan di wilayah RW 08.

“Dana desa tahap I tahun ini dialokasikan untuk pembangunan jalan hotmix di Jalan Andir RW 08 dengan panjang 110 meter dan lebar 1,9 meter,” ujar Oni.

Baca Juga:Polisi Ajak Pemuda Desa Jatiroke Hindari Hal NegatifAlhidayah Masjid Unpad, Wadah Dakwah yang Terus Dirawat 

Selain infrastruktur jalan, anggaran juga diarahkan pada bidang kesehatan, khususnya peningkatan fasilitas Posyandu di dua lokasi berbeda.

“Yang pertama adalah Posyandu Anggrek 3 yang berlokasi di Dusun Kebon Kelapa, RT 01/RW 05, dan yang kedua Posyandu Anggrek 7 di Perumahan Griya Pesona Alam (GPA), RT 06/RW 05,” jelasnya.

Menurut Oni, pembangunan di dua sektor ini diharapkan bisa memberikan dampak langsung bagi masyarakat, terutama dalam mendukung kegiatan ekonomi dan meningkatkan akses layanan kesehatan.

“Kami berharap program ini, khususnya penggunaan anggaran desa, bisa bermanfaat bagi masyarakat dalam peningkatan perekonomian,” ungkapnya.

Ia juga menekankan pentingnya pelayanan kesehatan yang memadai di tingkat desa, sebagai upaya untuk menarik minat masyarakat, khususnya ibu hamil dan balita, agar rutin memeriksakan kesehatan.

“Kami berharap masyarakat, khususnya ibu hamil, bisa memanfaatkan Posyandu untuk memeriksakan kesehatannya serta tumbuh kembang balita. Hal ini penting untuk menekan angka stunting di desa kami,” tutup Oni.

Dengan fokus pada pembangunan infrastruktur dasar dan kesehatan, Pemdes Rancamulya menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesejahteraan warga secara berkelanjutan. (ahm)

0 Komentar