SUMEDANG EKSPRES – Pemerintahan Jawa Barat saat ini tengah menggalakkan pemutihan pajak kendaraan bermotor, sehingga wajib pajak bebas dari tunggakan pokok dan denda.
Namun selain program tersebut, ternyata pemerintahan Provinsi Jawa Barat melalui Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) kembali menghadirkan program lain.
Progam terbaru dari Bapenda Jabar ini diperuntukkan bagi kendaraan bermotor yang beroperasi di Jabar tetapi masih menggunakan plat nomor daerah lain.
Baca Juga:Link Live Streaming Pertandingan Liga 1 antara Borneo FC vs Persib Bandung, Jangan Sampai KetinggalanSamsat Soreang Beri Klarifikasi Soal Kericuhan dengan Pembayar Pajak, Broron: Ya Tetap Seharusnya..
“Badan Pendapatan Daerah Provinsi Jawa Barat menghadirkan program istimewa bagi pemilik kendaraan bermotor yang melakukan mutasi kendaraan dari luar daerah ke wilayah Jawa Barat,” katanya.
Melalui program ini, setiap pemilik kendaraan yang masih berplat luar Jabar akan mendapatkan sejumlah keuntungan.
Pertama, mereka akan dibebaskan dari kewajiban untuk membayar pajak kendaraan bermotor satu tahun ke depan.
Kedua, pemili kendaraan bermotor dibebaskan dari kewajiban untuk membayar denda pajak kendaraan.
Program yang menguntungkan bagi pemilik kendaraan bermotor ini berlangsung dari 9 April hingga 30 Juni 2025.
Lebih lanjut, meski mendapatkan dua keuntungan tadi, pemilik kendaraan masih dikenakan untuk membayar biaya lainnya.
Ada beberapa pembiayaan yang harus dikeluarkan oleh pemilik kendaraan, seperti Penerimaan Negara Bukan Pajak atau PNBP.
Baca Juga:Usai Viral Karena Kericuhan Pembayar Pajak, Samsat Soreang Beri Klarifikasi, Begini KatanyaAkan Saling Bertarung, Ini Catatan Rekor Pertemuan Persib Bandung vs Borneo FC Samarinda, Siapa Lebih Unggul?
Artinya, masih ada kewajiban untuk membayar biaya penerbitan STNK, TNKB, BPKB, dan iuran wajib Jasa Raharja tau SWDKLLJ.
Perlu menjadi catatan, program ini berlaku bagi seseorang yang memiliki alamat KTP di wilayah Jawa Barat.
Selain itu, program ini juga berlaku bagi perseorangam ataupun badan hukum yang ingin memindahkan dari luar Jabar.*