Cegah Banjir, Warga Sindanggalih Gotong Royong Bersihkan Selokan

BERSAMA: Sejumlah warga beserta aparat saat melakukan kerja bakti membersihkan selokan di Desa Sindanggalih Ke
ISTIMEWA, BERSAMA: Sejumlah warga beserta aparat saat melakukan kerja bakti membersihkan selokan di Desa Sindanggalih Kecamatan Cimanggung, baru-baru ini.
0 Komentar

sumedangekspres, CIMANGGUNG – Puluhan warga Desa Sindanggalih, Kecamatan Cimanggung, melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan saluran air, baru-baru ini. Kegiatan tersebut dilakukan untuk mengantisipasi banjir lokal yang kerap terjadi saat musim hujan.

Kegiatan dipusatkan di sepanjang jalan dari gerbang Perumahan SBG hingga daerah Bangkir. Warga secara kolektif membersihkan selokan yang tersumbat oleh lumpur, sampah, dan dedaunan.

Kepala Desa Sindanggalih, Eddy Setiawan, memimpin langsung kegiatan tersebut. Ia menyampaikan, gotong royong ini merupakan respons atas keluhan warga terkait genangan air yang kerap mengganggu aktivitas sehari-hari.

Baca Juga:Rumah Sakit Unpad Alternatif Layanan Kesehatan Masyarakat SumedangGempar, Sesosok Jasad Melintas di Bendung Rengrang Paseh

“Genangan air ini sudah jadi persoalan tahunan. Selokan yang tersumbat menjadi salah satu penyebab utama. Karena itu, kami bersama warga dan aparat turun langsung untuk membersihkannya,” ujar Eddy Setiawan.

Kegiatan tersebut turut melibatkan Babinsa Serka Budy dari Koramil Cimanggung, Bhabinkamtibmas Aiptu Anhar dari Polsek Cimanggung, serta perangkat desa seperti kepala dusun, RT/RW, dan staf desa lainnya.

Serka Budy menyatakan, kerja bakti ini merupakan bentuk kolaborasi antara TNI, Polri, dan masyarakat dalam menjaga lingkungan. Sementara itu, Aiptu Anhar menekankan pentingnya kesadaran masyarakat untuk tidak membuang sampah ke saluran air.

“Masalah banjir bukan hanya soal infrastruktur, tetapi juga kebiasaan. Edukasi dan partisipasi aktif warga sangat penting,” kata Aiptu Anhar.

Salah seorang warga menyampaikan apresiasi terhadap kegiatan tersebut dan berharap agar kegiatan serupa dapat dilakukan secara rutin. Ia menilai kegiatan gotong royong mampu menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat.

Kegiatan gotong royong ini menjadi bukti bahwa upaya pencegahan banjir dapat dimulai dari aksi kolektif masyarakat, tanpa harus menunggu program besar dari pemerintah. Kepala Desa Sindanggalih berharap kegiatan ini dapat menjadi budaya yang terus berkelanjutan.

“Ini bukan pekerjaan sekali selesai. Kami ingin membangun budaya gotong royong yang kuat, karena persoalan lingkungan adalah tanggung jawab bersama,” ujarnya. (kos)

0 Komentar