sumedangekspres -:Wakil Bupati Sumedang M. Fajar Aldila membuka Liga Seni Ketangkasan Domba Garut yang digelar di Pamidangan Sindang Leret Sumedang Selatan, Minggu (13/4/2025).
Dikatakan Wabup, acara tersebut dimaksudkan untuk mempererat tali silaturahmi antara para peternak Domba Garut, khususnya yang ada di Kabupaten Sumedang.
“Tentunya juga untuk meningkatkan perekonomian para peternak Domba Garut yang ada di Sumedang,” ucapnya.
Baca Juga:Bupati Pastikan Aliran Sungai Cimande Lancar: Stuktur Jembatan akan Dibuat MelengkungKurangi Risiko Banjir, Pemda Keruk Sungai Cimande
Masih menurut Wabup, agenda tersebut sudah ditunggu-tunggu oleh masyarakat, khususnya pecinta Domba Garut.
“Lomba ini bukan hanya tentang memenangkan penghargaan, namun juga dalam rangka memelihara budaya dan meningkatkan budaya,” ucapnya.
Wabup berharap ke depannya Pemda Sumedang dapat berkolaborasi dengan unsur terkait untuk menyelesaikan permasalahan di bidang peternakan, khususnya peternak domba dan kambing di Sumedang.
“Dinas Peternakan Sumedang agar bisa memberi bantuan obat-obatan, khususnya vitamin dan obat cacing untuk peternak,’” ujarnya.
Wabup juga berpesan agar pemberian bantuan hewan ternak, khususnya domba dan kambing, tepat sasaran.
“Pemberian bantuan hewan ternak harus tepat sasaran agar manfaatnya dapat dirasakan oleh masyarakat secara maksimal,” pumgkasnya. (red)