Bupati Resmikan Berbagai Proyek Pembangunan pada Upacara HJS 447

Bupati Resmikan Berbagai Proyek Pembangunan pada Upacara HJS 447
Bupati Resmikan Berbagai Proyek Pembangunan pada Upacara HJS 447
0 Komentar

sumedangekspres – Bupati Sumedang H. Dony Ahmad Munir didampingi Wakil Bupati Sumedang M. Fajar Aldila, Sekretaris Daerah Kabupaten Sumedang Hj Tuti Ruswati dan unsur Forkopimda meresmikan proyek-proyek pembangunan yang ada di Kabupaten Sumedang.

Peresmian ditandai dengan penandatangan 8 prasasti pembangunan usai pelaksanaan Upacara Hari Jadi Sumedang (HJS) ke-447 bertempat di Lapangan Upacara Pusat Pemerintahan Sumedang (PPS), Senin (21/04/2025).

Dijelaskan Dony, kedelapan proyek diresmikan tersebut adalah Revitalisasi Gedung TK PGRI Warga Saluyu, Revitalisasi SDN Sukalerang II dan Revitalisasi gedung SD Negeri Sawahdadap II, Revitalisasi Gedung SMP Negeri 1 Cisarua, Revitalisasi Gedung SMP Negeri 5 Sumedang, pembangunan gedung Outlet Pemasaran UMKM, Pembangunan baru SPAM jaringan perpipaan Desa Cibeureum Wetan Kecamatan Cimalaka, dan Pembangunan Gedung UMKM Center.

Baca Juga:Pada Momentum HJS Bupati Luncurkan Bantuan Saudagar Z MartDirektur dan Wakil Direktur Jadi Tersangka Kasus Pembangunan Puskesmas Cisitu

“Kami telah meresmikan beberapa proyek pembangunan. Ada empat fokus kami, diantaranya Infrastruktur, pendidikan, kesehatan dan ekonomi,” ujarnya.

Dony menyebutkan, peresmian tersebut merupakan bagian dalam mengakselerasi program 100 hari kerja.

“Kami ingin mewujudkan di program 100 hari kerja agar bisa berjalan lancar. Maka dari itu, saya memohon doanya agar kami bisa menjalankannya dengan baik, sukses dan yang paling penting bisa bermanfaat bagi masyarakat Sumedang,” pungkasnya. (red)

0 Komentar