sumedangekspres, SITURAJA – Babinsa Desa Sukatali, Serka Wahyudin, melaksanakan kegiatan sosialisasi rekrutmen Tentara Nasional Indonesia Angkatan Darat (TNI AD) kepada siswa kelas XII SMKN 1 Situraja, Kecamatan Situraja, Kamis (24/4). Dalam kegiatan tersebut, Serka Wahyudin menyampaikan informasi mengenai tata cara dan persyaratan untuk mengikuti seleksi masuk TNI AD.
Selain memberikan pemahaman, ia juga memotivasi para siswa agar mulai mempersiapkan diri sejak dini apabila berminat menjadi prajurit TNI.
“Kegiatan ini bertujuan untuk membangun kedekatan antara TNI dan lingkungan pendidikan sekaligus menumbuhkan semangat generasi muda dalam mengabdi kepada negara,” ujarnya.
Baca Juga:Polisi Serap Aspirasi Warga TanjungmedarDorong Ketahanan Pangan, Koramil 1012/Jatinunggal Genjot Produksi Padi Gogo
Acara dimulai pukul 08.00 dan dihadiri oleh seluruh siswa kelas XII serta perwakilan guru, termasuk Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan. Kegiatan berlangsung interaktif dan mendapat sambutan antusias dari para siswa.
Pihak sekolah menyampaikan apresiasi atas kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut, yang dinilai memberikan manfaat besar bagi para siswa dalam menentukan arah masa depan mereka. Sementara itu, Danramil 1011/Situraja, Lettu Inf Sutisna, menyatakan dukungannya terhadap kegiatan yang dilakukan Babinsa.
“Kami dari Koramil Situraja sangat mendukung langkah Babinsa dalam mendekatkan diri dengan masyarakat, khususnya dunia pendidikan. Sosialisasi ini merupakan bentuk komitmen TNI dalam membangun wawasan kebangsaan dan semangat bela negara di kalangan pelajar,” ujar Lettu Sutisna.
Ia berharap, melalui kegiatan tersebut, minat generasi muda terhadap dunia militer semakin tumbuh dan semakin banyak calon prajurit potensial yang lahir dari Kabupaten Sumedang. (red)