Pengantin Wanita di Sumedang Kesurupan Saat Resepsi, Joget Tak Sadar ala Badarawuhi

Pengantin Wanita di Sumedang Kesurupan Saat Resepsi, Joget Tak Sadar ala Badarawuhi
Pengantin Wanita di Sumedang Kesurupan Saat Resepsi, Joget Tak Sadar ala Badarawuhi (Tiktok/@sobari_juliana)
0 Komentar

sumedangekspres – Sebuah momen tak terduga terjadi dalam pesta resepsi pernikahan yang digelar di Babakanloa, Pamulihan, Sumedang, Jawa Barat, pada 23 April 2025 lalu.

Seorang pengantin wanita mendadak menari dalam kondisi tak sadar saat tengah bersiap mengganti busana. Kejadian ini sontak mengejutkan pihak keluarga hingga para tamu yang hadir.

Peristiwa tersebut mulai menyedot perhatian publik setelah diunggah oleh akun TikTok @sobari_juliana.

Baca Juga:Ahli Geologi Ungkap Penyebab Longsor Cisarua: Kandungan Air Tinggi dan Tanah Lembung Jadi PemicuDari Kenakalan Menuju Kemandirian: Pelajar Sumedang Ditempa Jadi Pemuda Tangguh di Barak TNI

Dalam video yang viral itu, terlihat sang pengantin berjalan dengan langkah sempoyongan sambil menari mengikuti alunan musik tradisional.

Yang membuat suasana makin dramatis, riasan kepala sang pengantin pun tampak belum selesai dikerjakan, menandakan bahwa momen tersebut benar-benar terjadi di sela-sela pergantian kostum.

“Pengantin kesurupan pas lagi ganti baju, MUA auto ketar-ketir,” tulis akun @sobari_juliana di keterangan unggahannya.

Dalam video berdurasi pendek tersebut, terlihat keluarga dan pengantin pria sigap berada di sekeliling pengantin wanita, berusaha menenangkannya dan menjaganya dari hal-hal yang tak diinginkan.

Beberapa tamu undangan justru ikut bergoyang mengikuti irama musik, menciptakan suasana yang kontras antara panik dan hiburan.

Fenomena ini memancing beragam komentar dari warganet. Beberapa di antaranya mengaitkannya dengan pengalaman serupa saat menghadiri pernikahan di daerah yang sama.

“Guys ini udah biasa yah, kakak aku juga waktu nikah kesurupan, dia makan kembang melati hidup sambil joget, dan lagunya Bangbung Hideung, terus yang lain juga ikut joget,” ujar akun @bichi_bichuda_💜.

Baca Juga:Arti Mimpi Beli Emas: Pertanda Baik atau Sekadar Bunga Tidur?Punya Banyak Logam Mulia Harus Tahu Ini, Panduan Zakat Emas Sesuai Syariat Islam

“Ternyata bener ya, kalau orang Sumedang nikah pasti pengantin ceweknya kesurupan. Saya lihat pas dulu ke nikahan di Sumedang,” sahut akun @iness93.

Tak hanya itu, akun lain pun menanyakan soal keterkaitan antara musik tertentu dengan insiden kesurupan seperti ini. “Biasanya kalau kesurupan gitu, ada musik tertentu kah?” tanya akun @Mikayla🦋.

Menanggapi kehebohan tersebut, Sobari Juliana—pemilik akun sekaligus vendor pernikahan yang mengunggah video—memberikan penjelasan.

Ia mengungkap bahwa fenomena seperti ini bukan hal baru dalam tradisi lokal.

“Pengantinnya kesurupan. Biasanya kalau kesurupan gitu karena lagu dan ada ‘sepuh’ pengantin yang datang.

0 Komentar