KOTA – Bupati Sumedang Dony Ahmad Munir meresmikan dapur Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Legokkaler, Kecamatan Paseh, baru-baru ini.
Saat meresmikan SPP milik Yayasan Istiqomah Berdaulat Bermartabat, Bupati Dony berpesan dapur SPPG harus bersungguh-sungguh dalam menyajikan menu Makan Siang Bergizi (MBG).
“Karena masakan yang diolah berdampak ke orang. Harus dijaga betul, tidak boleh sembarangan. Tidak boleh asal-asalan. Ini menyangkut jiwa, tubuh manusia, nyawa manusia. Tolong semuanya menjalankan sesuai SOP- nya,” kata Bupati Dony.
Baca Juga:Generasi Muda Sumedang Didorong Melek Politik untuk Perkuat DemokrasiSMPN 6 Sumedang Dukung Penuh Implementasi Program Panca Waluya untuk Pembentukan Karakter Siswa
Menurutnya, semua harus berikhtiar maksimal, berdoa dan bertawakal kepada Allah dalam menjalankan SPPG ini. “Sudah berikhtiar, berdoa apapun yang terjadi itu kehendak Allah. Mudah-mudahan kehadiran SPPG ini, memberikan manfaat langsung kepada masyarakat dengan menu dan masakan yang bergizi, bersih dan sehat,” katanya.
Bupati Dony meminta Sarjana Penggerak Pembangunan Indonesia (SPPI) dan Dapur SPPG, harus bersinergi dan kompak.
“Terus komunikasi, koordinasi yang baik. Bekerja secara nyaman jika iklimnya kondusif. Semuanya harus komunikasi, kordinasi yang baik. Apapun dimusyawarahkan. Kuncinya laksanakan aturan yang ada, mana bagian SPPI mana bagian SPPG,” katanya.
SPPI diminta mengawasi dari hulu sampai hilir. “Dari mulai pemilihan bahan baku dicek betul-betul. Ketika diolah makanannya, dikemas makanannya, sampai didistribusikan dan ketika dimakan juga. Jangan sampai makanannya terlambat SOP yang ada laksankan dengan betul-betul,” katanya.
Dapur SPPG dalam penyedian bahan bakunya agar menggunakan potensi lokal yang ada. “Saya minta mamfaatkan potensi lokal disini untuk pemenuhan pasokan bahan bakunya,” kata Bupati Dony yang memeriksa peralatan satu persatu.(red)
