CIMANGGUNG – Proses pembangunan Tembok Penahan Tebing (TPT) di wilayah Kadus 2, Dusun Cijengkol, Desa Sawahdadap, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang, mendapat pendampingan langsung dari Bhabinkamtibmas Desa Sawahdadap, Aiptu Deni Rohmana.
Pembangunan TPT yang dibiayai melalui anggaran Bantuan Provinsi (Banprov) tahun 2025 tersebut memiliki panjang 52 meter, lebar 30 sentimeter, dan tinggi 2,5 meter, dengan nilai anggaran Rp98 juta. Kehadiran polisi dalam kegiatan fisik desa ini menjadi bentuk dukungan terhadap transparansi dan keamanan selama proses pembangunan.
Di sela kegiatan, Aiptu Deni menyampaikan sejumlah imbauan kamtibmas kepada para pekerja dan warga yang hadir. Ia mengingatkan “Jaga keselamatan selama bekerja, terutama pada proyek pembangunan yang memiliki risiko tinggi,”katanya.
Baca Juga:Kampanye TOSS TBC di Sumedang Diperkuat Komitmen Bersama, Target Eliminasi 2030 Jadi Fokus UtamaProgram Rutilahu Jatimulya Tetap Jadi Prioritas, Pemdes Minta Dukungan Anggaran untuk Penuhi Kebutuhan Warga
Tak hanya itu, ia juga mendorong warga untuk tetap berperan aktif menjaga keamanan lingkungan, termasuk mengantisipasi potensi tindak kriminalitas C3. Dalam kondisi musim kemarau panjang, Aiptu Deni mewanti-wanti agar warga meningkatkan kewaspadaan terhadap ancaman kebakaran baik di permukiman maupun lahan kebun.
Ia juga mengingatkan masyarakat agar tidak meninggalkan kendaraan di luar rumah pada malam hari dan memastikan penggunaan kunci ganda. Selain itu, warga diminta segera berkoordinasi dengan aparatur desa, Bhabinkamtibmas, atau Babinsa apabila terjadi kejadian penting di lingkungan.
Kegiatan monitoring tersebut berlangsung aman dan penuh keakraban. Silaturahmi antara kepolisian dan warga semakin terjalin, sekaligus membuka ruang komunikasi yang lebih mudah bagi masyarakat untuk menyampaikan informasi dan persoalan kamtibmas.
Melalui kehadiran langsung di lapangan, Polsek Cimanggung berharap pelayanan, pengayoman, serta pemeliharaan keamanan dapat dirasakan secara nyata oleh masyarakat, khususnya di wilayah Desa Sawahdadap. (kos)
