29 RT di Tarunajaya Perang Covid 19

29 RT di Tarunajaya Perang Covid 19
0 Komentar

SUMEDANGEKSPRES.COM  – Pemerintah Desa Tarunajaya Kecamatan Darmaraja melakukan penyemprotan disinfektan serentak di setiap Rukun Tetangga (RT). Pada masa Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat, pemerintah desa tersebut mengerahkan 29 RT yang terdiri dari 6 RW dan 3 Dusun.

Kegiatan penyemprotan tersebut langsung dipimpin ketua RT/RW setempat yang dibantu oleh Karang Taruna dan Organisasi Masyarakat (Ormas) Pemuda Pancasila.

“Saya intruksikan kepada seluruh ketua RT/RW untuk melakukan penyemprotan disinfektan secara serentak, sebagai bentuk upaya penekanan penyebaran covid 19,” kata Kepala Desa Tarunajaya, Eman Sulaeman kepada Sumeks, belum lama ini.

Baca Juga:Instalasi Oksigen Liquid akan Dibangun di RSUDPantau Perkembangan Covid 19 Melalui Aplikasi

Dikatakan, pihaknya juga menekankan kepada ketua RT agar penyemprotan dilakukan kepada setiap rumah.

“Pokoknya penyemprotan harus disisir kepada tiap-tiap rumah,” ucapnya.
.
Selain itu, ketua RT juga harus memberikan arahan kepada warganya untuk menerapkan prokes dan mematuhi PPKM darurat. Namun, pengarahan dan himbauan jangan sampai membuat warga panik.

“Selain penyemprotan, warga juga diberikan pemahaman agar mereka sadar penggunaan prokes itu penting untuk keselamatan dirinya dan keluarga,” kata dia. (eri)

0 Komentar