Kapolres Sumedang Cek Wisata Bendungan Jatigede

Kapolres Sumedang Cek Wisata Bendungan Jatigede
LIHAT LOKASI: Kapolres Sumedang AKBP Eko Prasetyo Robbyanto memantau tempat wisata di sekitar Bendungan Jatigede Kecamatan Darmaraja.FOTO: ISTIMEWA
0 Komentar

SUMEDANGEKSPRES.COM – Kapolres Sumedang AKBP Eko Prasetyo Robbyanto melakukan pengecekan tempat wisata di wilayah bendungan Jatigede Kecamatan Darmaraja, belum lama ini.

Selain itu, Kapolres juga memberikan paket sembako kepada pedagang, nelayan dan petugas parkir yang terdampak aturan PPKM di Desa Cibungur, Kecamatan Darmaraja.

“ini merupakan upaya dari Polres Sumedang membantu masyarakat selama pemberlakuan PPKM level 4 di Kabupaten Sumedang” ujar Kapolres kepada awak media di sekitar Bendungan Jatigede.

Baca Juga:Pengujung PPKM Level 4, Angka Pelanggaran Menurun. Rizal: Kita Jaring Sekitar 700 an PelanggarPandemi Berkepanjangan Mengoyak Perekonomian Masyarakat. Bermunculan Warga Miskin Baru

Pada kesempatan yang sama, Kapolres juga mengimbau kepada masyarakat sekitar obyek wisata Cibungur agar mengikuti program vaksinasi Covid-19.

Kapolres juga melakukan peninjauan terhadap jaring apung dan jaring tancap yang berada di waduk Jatigede.

“Kita juga memantau jaring apung di wilayah Jatigede agar tidak ada yang menyalahi aturan,” pungkas Kapolres (kga)

0 Komentar