Kapolsek Cisitu Ajak Warga Untuk Bijak dalam Berpolitik

0 Komentar

SUMEDANGEKSPRES.COM, Cisitu – Kapolsek Cisitu Iptu Awang Munggardijaya, mengajak warga memperketat kondusifitas politik pemilihan kepala desa (pilkades).

Sampai saat ini, suhu politik di sejumlah desa di Kecamatan Cisitu yang ikut pilkades serentak 2021, masih dalam kondisi stabil.

Hal tersebut terlihat dari peran tim pemenangan para calon kepala desa masih nampak santai menjalankan strategi politiknya.

Baca Juga:Lapas Sumedang Geram, Ribuan Butir Obat Terlarang Ditemukan dalam Kantong Plastik HitamCari Perhatian, Seorang Warga Nekat Ceburkan Diri ke Sumur

“Kondusifitas politik Pilkades saat ini, harus dipertahankan sampai proses Pilkades sukses,” kata Kapolsek kepada Sumeks, Minggu (8/8).

Menurutnya, pihak Polsek ikut berperan dalam mengondusifkan suasana Pilkades dengan pendekatan terhadap masyarakat dan memberikan edukasi. Hal itu dilakukan untuk mencegah adanya provokasi.

“Kita lakukan pendekatan dan memberikan edukasi agar warga tidak terprovokasi oleh oknum,” tambahnya.

Tidak hanya itu, pihaknya juga mengawasi setiap pergerakan tim pemenangan agar tidak saling menjelekkan satu sama lain.

“Kita selalu memberikan arahan, agar tidak saling menjelekan antar satu sama lain. Sebab hal itu merupakan faktor utama terjadinya konflik,” ucapnya.

Dalam hal ini, pihaknya juga menyarankan simpatisan calon Kades agar tidak menggunakan media sosial untuk ujaran kebencian.

“Kita juga ingatkan warga agar tidak menyalah gunakan medsos,” pungkasnya. (eri)

0 Komentar