Sekda Jabar Ingatkan Pentingnya Kerja Sama Berkinerja dan Tersistem dalam Investasi

Sekda Jabar Ingatkan Pentingnya Kerja Sama Berkinerja dan Tersistem dalam Investasi
Sekda Jabar Ingatkan Pentingnya Kerja Sama Berkinerja dan Tersistem dalam Investasi
0 Komentar

Sedangkan strategi mewujudkan kerja sama tersistem, yakni melalui sistem informasi kerja sama daerah berbasis website, instrumen evaluasi kerja sama daerah, perencanaan kerja sama tahunan melalui forum desk musrenbang dan desk evaluasi kerja sama berskala setiap semester.

Ia berharap dari rapat pleno ini setiap perangkat OPD dapat meningkatkan efektivitas kerja sama, diantaranya perlu komitmen dari tiap OPD dalam mengimplementasikan kegiatan kerja sama baik dengan mitra dari dalam, maupun luar negeri, dan perangkat daerah proaktif menindaklanjuti perjanjian kerja sama yang telah ditandatangani.

“Koordinasi internal dan eksternal supaya dilakukan terencana, terjadwal dan berkesinambungan. Perangkat daerah juga dapat menyusun pemetaan kerja sama setiap tahunnya dalam rangka mendukung kinerja untuk pencapaian target RPJMD,” ungkapnya.

Baca Juga:Sekda Jabar Dorong KUR Bagi Pekerja MigranHarga Tanah di Lingkar Timur Jatigede Melonjak

“Tak kalah penting inovasi dan optimalisasi pemanfaatan teknologi informasi untuk percepatan administrasi dan memudahkan koordinasi, maupun monitoring tindak lanjut kerja sama,” pungkas Setiawan. (*)

0 Komentar